Ester Nurumi Terhenti di Semifinal Ruichang China Masters 2025
Ester Nurumi Tri Wardoyo/[Foto:PBSI]
Liga Olahraga : Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Ester Nurumi Tri Wardoyo gagal mengamankan tiket final pertamanya musim ini di turnamen Ruichang China Masters World Tour Super 100 setelah di babak empat besar harus mengakui keunggulan pemain asal tuan rumah, Han Qian Xi.
Namun, Ester Nurumi tak memberikan kemenangan dengan mudah karena harus bertarung hingga rubber game dengan skor 19-21, 21-19 dan 12-21.
Meski kalah, Ester tetap bersyukur dapat menyelesaikan pertandingan tanpa cedera, apalagi ini adalah turnamen perdana adik kandung Chico Wardoyo itu sejak berkutat dalam cedera pada akhir tahun lalu.
"Puji Tuhan saya bisa menyelesaikan pertandingan dengan sangat baik, walaupun bukan hasil yang saya inginkan," tanggap Ester kepada tim Humas dan Media PP PBSI, seusai laga berdurasi 68 menit tersebut.
Ester sejatinya tampil meyakinkan sedari menit awal game pertama unggul cepat 4-0 dan memimpin di interval dengan 11-7. Selepas jeda Merah Putih terus mendominasi unggul jauh 16-9. Namun sayang, pemain China bangkit di sisa waktu menipiskan ketertinggalan menjadi 14-16.
Meskipun Ester kembali menjauh dengan 19-16, namun tikungan maut Han Qian Xi meraih lima angka beruntun membuat China berhasil mengunci game pertama.
"Di gim kedua posisi saya kalah angin, jadi saya lebih nyaman untuk melakukan serangan ke bagian belakang musuh. Masuk awal gim ketiga, lawan dapat mengontrol permainan saya sejak awal pertandingan dan juga lebih tahan, jadi saya agak keteteran," tambah Ester, yang mencatatkan semifinal perdananya sejak pertengahan Juni 2024.
Kekalahan Ester Nurumi cukup disayangkan yang berarti tak ada perwakilan Merah Putih di final Ruichang China Masters 2025, karena Indonesia cukup banyak mengirim pemain ke turnamen ini.
Artikel Tag: Ester Nurumi Tri Wardoyo, Indonesia, Ruichang China Masters 2025