Kanal

Erling Haaland Bagikan Pengalaman Jadi Bagian Manchester City

Penulis: Demos Why
27 Jul 2024, 16:44 WIB

Erling Haaland. (Foto: Ross MacDonald/SNS Group)

Berita Sepak Bola: Striker asal Norwegia, Erling Haaland, membagikan pengalamannya menjadi salah satu bagian Manchester City dalam dua musim terakhir. Apa katanya?

Erling Haaland didatangkan oleh Manchester City pada musim panas tahun 2022 yang lalu dari Borussia Dortmund. Sejak kedatangannya ke the Cityzens, Haaland berhasil memberikan dampak luar biasa bagi tim arahan Pep Guardiola tersebut.

Haaland tercatat sudah mencetak 100 gol bagi Man City. Ia juga dalam dua musim pertamanya berhasil mememenangkan Golden Boot di Premier League. Ia juga mengoleksi dua trofi Liga Primer, satu gelar juara Piala FA, satu trofi Liga Champions, satu trofi Piala Super UEFA dan memenangkan Piala Dunia Antarklub.

Belakangan, Haaland membagikan pengalamannya sebagai pemain Man City. Menurutnya, sejak kepindahan dirinya ke City telah membuatnya menjadi pemain yang lebih baik.

“Ya, [saya telah berkembang dalam] banyak hal,” ujar Haaland seperti dilansir dari laman resmi klub.

“Saya mencoba untuk menjadi versi yang lebih baik dari diri saya sendiri, baik di dalam maupun di luar lapangan.”

“Saya telah mengatakan berkali-kali sebelumnya bahwa ada banyak hal yang bisa saya lakukan untuk menjadi lebih baik."

“Saya sedang mengupayakannya, semoga saya bisa menjadi pesepakbola yang lebih baik dan manusia yang lebih baik juga musim ini.”

Bukan hanya itu, Haaland mengaku sudah dalam kondisi yang maksimal dan siap mengarungi musim 2024/25 bersama Man City.

“Ya, tentu saja saya ingin sekali bermain di Euro dan semoga suatu hari nanti saya bisa melakukannya, namun saya mendapatkan waktu istirahat terlama sejak 2017, jadi itu bagus,” ujarnya melanjutkan.

“Tubuh saya sepenuhnya beristirahat, dan saya merasa siap .... rasanya luar biasa."

“Saya membutuhkannya. Rasanya cukup lelah. Ini akan menjadi musim yang panjang tahun ini.”

Artikel Tag: Erling Haaland, Manchester City

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru