Kanal

Erik ten Hag: Uang Belanja MU Tergantung Pada Pemilik Baru

Penulis: Demos Why
04 Mei 2023, 09:57 WIB

Erik ten Hag. (Foto: Matthew Peters/Manchester United)

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Erik ten Hag, mengakui bahwa dana untuk belanja pemain pada musim panas nanti tergantung pada pemilik baru klub.

Target utama musim pertama Erik ten Hag sebagai pelatih adalah membawa Manchester United kembali ke Liga Champions.

Sementara the Reds berada di jalur yang tepat untuk melakukan hal tersebut, perhatian akan segera beralih ke musim kedua Ten Hag sebagai pelatih dan apakah United dapat menantang gelar juara Premier League serta bersaing dengan tim-tim terbaik di Eropa.

Namun, di luar lapangan, United tengah terlibat dalam proses pengambilalihan klub dengan tenggat waktu yang telah berlalu pada hari Jumat lalu bagi pihak-pihak yang berminat untuk mengajukan penawaran untuk membeli klub.

Keluarga Glazer belum memberikan tanggapan mereka atas ketertarikan yang datang dari Sir Jim Ratcliffe dan Sheikh Jassim bin Hamad Al-Thani dari Qatar.

Seperti halnya para penggemar, Ten Hag mengakui bahwa meskipun ia lebih memilih untuk menyelesaikan kepemilikan di masa depan sesegera mungkin, ia tidak memiliki kabar terbaru tentang status klub saat ini atau berapa jumlah dana yang dipersiapkan di bursa transfer musim panas nanti.

"Saya pikir sudah jelas apa yang saya inginkan tetapi semuanya bukan tergantung pada saya," kata Ten Hag kepadaiNews.

"Ini tentang orang lain di klub, keluarga adalah pemiliknya, mereka yang membuat keputusan, itu bukan tergantung pada saya, jadi saya melakukan semua yang saya bisa dan saya hanya bisa mempengaruhi proses yang saya tangani."

Taka ada pilihan lain, Ten Hag mengakui bahwa ia tidak memiliki pilihan lain kecuali fokus pada pemain yang ada saat ini.

"Itu adalah jawaban yang sama, di mana saya bisa memberikan pengaruh saya, saya akan melakukannya," tambah sang manajer.

"Tapi itu bukan tugas atau tanggung jawab saya, jadi saya tidak memiliki kekuatan untuk mempengaruhi hal itu."

"Jadi saya fokus pada peningkatan skuat, pengembangan tim, jadi saya harus memastikan tim berkembang dan saya fokus pada hal itu."

"Saya tidak memiliki pengaruh atas hal itu, saya tidak punya... saya juga tidak tahu."

"Satu-satunya hal yang saya tahu adalah bahwa Man United adalah salah satu klub terbesar di dunia, salah satu dari dua atau tiga klub terbesar dari sudut pandang penggemar."

"Klub harus bersaing untuk yang tertinggi di dunia - Liga Champions, Premier League - tetapi, dalam sepak bola, Anda membutuhkan dana untuk membangun tim karena pada akhirnya, level dari pemain Anda yang menentukan apakah Anda sukses atau tidak.

"Semua orang tahu bahwa Anda membutuhkan dana untuk membangun skuat dan pemain-pemain level tinggi membutuhkan biaya yang besar dan itulah situasi yang terjadi saat ini di sepak bola papan atas."

Artikel Tag: Erik ten Hag, Manchester United

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru