Kanal

Enzo Maresca Soroti Pentingnya Fleksibilitas Posisi dalam Sepak Bola Modern

Penulis: Fery Andriyansyah
14 Jan 2025, 20:00 WIB

Pelatih kepala Chelsea, Enzo Maresca. (Foto: Darren Walsh/Getty Images)

Berita Liga Inggris: Dalam dunia sepak bola modern, kemampuan bermain di berbagai posisi menjadi hal yang esensial. Hal ini ditegaskan oleh pelatih kepala Chelsea, Enzo Maresca, yang membahas peran multifungsi Reece James dan posisi terbaik untuk Cole Palmer menjelang pertandingan melawan Bournemouth.

Reece James kembali beraksi dalam kemenangan 5-0 Chelsea atas Morecambe di ajang Piala FA. Sang kapten kini siap tampil lagi dalam laga Premier League melawan Bournemouth pada Rabu (15/1) dini hari WIB. Enzo Maresca mengungkapkan bahwa sejak kedatangannya, James telah dimainkan di berbagai posisi, termasuk sebagai bek kiri. Namun, Maresca enggan menggunakan James sebagai bek sayap overlapping, posisi yang sebelumnya sering ia mainkan.

“Saya bukan penggemar bek sayap yang naik turun lapangan secara terus-menerus,” jelas Maresca. “Secara fisik, itu menguras energi. Kami tidak menggunakan bek seperti itu. Satu-satunya pertandingan di mana kami menggunakan bek sayap secara tradisional adalah melawan [Crystal] Palace, dan itu pun karena alasan khusus.”

Maresca menekankan fleksibilitas James yang dapat dimainkan di berbagai posisi. “Reece bisa bermain di mana saja. Dia, bersama pemain lain seperti Renato [Veiga] dan Cucu [Marc Cucurella], bisa menempati empat atau lima posisi berbeda. Dalam sepak bola hari ini, Anda tidak bisa hanya berkata, ‘Saya hanya bek sayap atau bek tengah.’ Anda harus bisa bermain di berbagai posisi,” tambah Maresca.

Berbeda dengan James, Maresca lebih memilih memainkan Cole Palmer dalam peran yang konsisten. Palmer hampir selalu dimainkan sebagai gelandang serang tengah dengan dua winger di kedua sisinya. Di bawah Mauricio Pochettino musim lalu, Palmer sering dimainkan di sisi kanan, memungkinkan James atau Malo Gusto untuk melakukan overlap.

Ketika ditanya apakah Palmer bisa kembali ke peran tersebut agar ada ruang bagi Christopher Nkunku atau Joao Felix, Maresca menjawab: “Kami bisa melakukannya, tapi saat Cole bermain melebar dan full-back overlapping, dia tetap masuk ke tengah lapangan. Posisi akhirnya tetap sama.”

Maresca lebih suka melihat Palmer bermain di area dalam (pocket) ketimbang melebar. “Cole memulai pertandingan pertama musim ini melawan [Manchester] City di sisi kanan dengan Malo overlapping. Namun, ia tetap berakhir di posisi pocket yang sama. Saya lebih suka Cole bermain di dalam,” tutup Maresca.

Artikel Tag: Enzo Maresca, reece james, Cole Palmer, Chelsea

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru