Kanal

Enzo Maresca Berikan Kabar Terkini tentang Cedera Wesley Fofana

Penulis: Fery Andriyansyah
22 Sep 2024, 14:45 WIB

Bek Chelsea, Wesley Fofana. (Foto: Crystal Pix/MB Media/Getty Images)

Berita Liga Inggris: Pelatih kepala Chelsea, Enzo Maresca, memberikan kabar terbaru mengenai kondisi Wesley Fofana setelah sang bek ditarik keluar dalam kemenangan 3-0 atas West Ham pada Sabtu (21/9). Fofana terlihat kesakitan saat ditarik keluar pada menit ke-57, memicu kekhawatiran mengenai cedera lebih lanjut, terutama mengingat riwayat cederanya yang panjang.

Wesley Fofana, yang bergabung dengan Chelsea dari Leicester City pada musim panas 2022, telah mengalami berbagai cedera lutut dan ligamen yang menghambat perkembangannya. Pemain berusia 23 tahun ini baru tampil 25 kali untuk The Blues di semua kompetisi, dan absen sepanjang musim lalu akibat cedera ACL.

Namun, awal musim ini Fofana telah tampil lima kali di Premier League dan bahkan mendapatkan panggilan kembali ke tim nasional Prancis, meskipun harus meninggalkan kamp lebih awal bulan lalu sebagai tindakan pencegahan. Melihat Fofana ditarik keluar dan berjalan tertatih-tatih dengan balutan es pada lututnya, kekhawatiran pun muncul. Namun, Enzo Maresca segera menenangkan kekhawatiran tersebut, menjelaskan bahwa penarikan Fofana dari pertandingan dilakukan sebagai bentuk pencegahan.

"Tidak, tidak, tidak [itu bukan cedera serius]," kata Maresca kepada wartawan, dikutip dari football.london. "Alasan kami menariknya keluar adalah untuk melindunginya sedikit. Di babak kedua, mereka memindahkan [Mohammed] Kudus ke sisi itu dan mungkin akan sangat berisiko jika kami tetap memainkannya, tapi tidak ada cedera.

"Wes adalah pemain yang sangat saya cintai dan kami semua di Chelsea mencintainya karena dia tampil luar biasa setelah satu tahun cedera. Bagi pemain yang absen selama satu tahun, itu tidak mudah dan dia bermain sangat baik. Ini adalah satu-satunya hal yang kami inginkan darinya."

Fofana kemungkinan akan diistirahatkan saat Chelsea menjamu pemuncak klasemen League Two, Barrow, dalam pertandingan Carabao Cup pada Rabu (25/9) dini hari WIB, sebelum kembali bergabung dalam skuat untuk laga Premier League melawan Brighton & Hove Albion pada akhir pekan mendatang.

Artikel Tag: Wesley Fofana, Enzo Maresca, Chelsea

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru