Kanal

Eks Striker Persib: Declan Rice Layak Dibanderol 2 Triliun

Penulis: Demos Why
21 Jul 2021, 12:00 WIB

Declan Rice. (Foto: Matthew Ashton - AMA)

Berita Transfer: Mantan striker Persib Bandung dan West Ham United, Carlton Cole, memberikan komentar terkait kabar ketertarikan Manchester United dan Chelsea terhadap Declan Rice. Cole menilai Rice layak untuk dibanderol 2 triliun oleh The Hammers.

Masa depan Declan Rice di West Ham United hingga saat ini masih menjadi salah satu topik yang hangat diperbincangkan. Pasalnya, bintang berusia 22 tahun itu menjadi target utama klub sekelas Manchester United dan Chelsea di jendela transfer musim panas tahun ini.

The Hammers sendiri yang berhasil mengamankan tiket ke Liga Europa musim ini sebenarnya tak berniat untuk melepas Rice ke klub lain dalam waktu dekat. Bahkan demi mempertahankan Rice di London Stadium, mereka mematok harga selangit yakni 100 juta poundsterling atau hampir menyentuh angka 2 triliun rupiah.

Carlton Cole memuji kiprah Rice di sepanjang musim lalu bersama West Ham dan di Piala Eropa 2020 bersama timnas Inggris. Cole menilai Rice kini telah tumbuh menjadi pemain top dan saatnya untuk bermain di level tertinggi bersama tim besar.

"Setiap kali dia menendang bola di Euro, saya berkata pada diri sendiri: 'Harganya sudah naik'," ujar Cole kepada talkSPORT.

"Dia telah menjadi sosok yang semakin diinginkan dan bagi saya dia adalah pemain top - kita semua tahu apa yang dia tunjukkan di West Ham."

"Dia telah membuktikan kualitasnya di sana dan kualitasnya semakin meningkat saat berada di bawah bimbingan legenda West Ham yang hebat dalam diri Mark Noble."

"Dia [Noble] tidak memiliki caps untuk Inggris tetapi menjadi model pro yang hebat. Rice telah bekerja di bawah pengawasannya dan mempelajari cara menjadi pemimpin di atas lapangan."

"Dia punya kualitas sebagai gelandang tengah, tapi dia juga bisa bermain sebagai bek tengah. Apa yang dibutuhkan oleh Declan saat ini adalah bermain di level tertinggi."

Saat ditanya apakah Rice layak untuk dibanderol 50 juta poundsterling, Cole Justru sepakat dengan mantan klubnya yang memagari sang pemain dengan mahar tak kurang dari 100 juta pound atau nyaris menyentuh angka 2 triliun.

"Pada zaman seperti ini, saya akan menggandakan nilainya," ujar Cole melanjutkan.

"Dia sangat dihargai oleh West Ham dan merupakan bagian integral dari klub tersebut."

"Jika Anda mulai menjual pemain terbaik Anda, maka Anda akan berada dalam masalah," pungkasnya.

Artikel Tag: declan rice, West Ham United, Carlton Cole, Manchester United, Chelsea

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru