Eks Penyerang Asing Semen Padang FC Gabung Persiraja Banda Aceh
Berita Liga 1 Indonesia: Penyerang asing Semen Padang FC pada gelaran Liga 1 Indonesia 2019, Vanderlei Fransisco resmi didatangkan tim promosi Liga 1 2020, Persiraja Banda Aceh untuk musim depan.
Penyerang asal Brasil yang bergabung dengan Semen Padang FC pada putaran kedua Liga 1 2019 lalu dinilai tampil cukup baik dengan torehan 8 gol dan 4 assist dari total 16 yang dijalaninya musim lalu.
Kontrak penyerang 32 tahun memang dipastikan tak akan diperpanjang Semen Padang FC karena pada musim 2020 ini mereka akan berlaga di kompetisi Liga 2 dan dipastikan tak diperkuat pemain asing.
Selain Vanderlei, Presiden Persiraja Banda Aceh, Nazaruddin Dek Gam juga mengumumkan, bahwa pihaknya sudah sepakat dengan Bruno Dybal yang berposisi sebagai gelandang dan musim lalu memperkuat klub Thailand, Samud Sakon FC, Bruno Dybal.
Nazaruddin Dek Gam mengatakan kedua pemain tersebut akan tiba di Aceh pada akhir Januari. Keduanya akan langsung bergabung dengan para pemain lainnya di bawah asuhan Hendri Susilo.
"Akhir Januari akan bergabung, sekarang mereka sedang mengurus berkas-berkas di klub sebelumnya," katanya seperti dilansir laman resmi Persiraja Banda Aceh.
Dengan sudah direkrutnya dua pemain asing untuk musim depan, Persiraja Banda Aceh dipastikan tinggal berburu dua pemain asing lain, satu pemain asing bebas dan satu lain adalah pemain asal Asia atau Australia.
Sebagai tim promosi di Liga 1 2020, Laskar Rencong memang wajib hati-hati dalam merekrut pemain asing. Pasalnya, kegagalan Semen Padang FC dan Kalteng Putra tetap bertahan di kasta tertinggi sepak bola tanah air musim ini adalah buah dari kegagalan manajemen dalam memilih pemain impor pada awal musim.
Artikel Tag: Liga 1, Persiraja Banda Aceh, Semen Padang, vanderlei fransisco, Berita Transfer