Eks Bek Liverpool, Joel Matip Diproyeksikan Gabung Klub Baru Pekan Depan
Berita Transfer: Pembicaraan mengenai transfer gratis untuk eks bek Liverpool, Joel Matip dilaporkan terus berlanjut. Mantan bek tengah The Reds tersebut diproyeksikan bergabung dengan klub barunya paling cepat pekan depan.
Matip telah tidak terikat kontrak selama tiga minggu, setelah secara resmi dilepas oleh Liverpool pada tanggal 1 Juli, tetapi hingga minggu ini belum ada laporan mengenai minat yang konkret terhadap sang bek.
Kini diketahui bahwa juara bertahan Bundesliga, Bayer Leverkusen sedang berupaya mencapai kesepakatan untuk merekrut pemain berusia 32 tahun tersebut, yang akan membuatnya kembali ke Jerman setelah sembilan tahun pergi.
Bek yang lahir di Bochum, merupakan lulusan akademi Schalke dan bermain untuk tim utama mereka sebanyak 256 kali.
Sky Germany pertama kali melaporkan minat Leverkusen pada Joel Matip. Xabi Alonso ingin menambah bek tengah berpengalaman ke dalam skuatnya dan menjatuhkan pilihannya pada Matip.
Jurnalis Fabrizio Romano kini mengklaim bahwa pembicaraan "berjalan maju" dan Leverkusen dikabarkan "sangat tertarik" pada pemain yang telah menerima "beberapa pendekatan" dari banyak klub musim panas ini.
Kepindahan ke BayArena tampaknya mungkin terjadi, setelah Sky Germany menjelaskan bahwa Matip "tidak keberatan untuk kembali ke Jerman".
Kepindahannya bahkan dapat terjadi dalam kurun waktu tujuh hari ke depan, setelah Axel Hesse dari BILD berspekulasi bahwa "sangat mungkin" Matip akan ikut bersama Leverkusen ke pemusatan latihan pramusim mereka di Donaueschingen, Jerman pada tanggal 28 Juli.
Artikel Tag: Bayer Leverkusen, Liverpool, Joel Matip