Eintracht Frankfurt Mulai Buka Pembicaraan dengan Agen Moussa Dembele
Berita Liga Jerman: Eintracht Frankfurt dikabarkan semakin serius ingin mendatangkan striker Olympique Lyonnais, Moussa Dembele. Klub Bundesliga itu pun dilaporkan oleh reporter Sky Germany, Florian Plettenberg, bahwa mereka sudah mengadakan pembicaraan dengan agen sang pemain, Mamadi Fofana.
Moussa Dembele, pemain 26 tahun itu memang dipastikan bakal meninggalkan Olympique Lyonnais pada musim panas 2023, karena kontraknya yang telah berakhir dan tidak diperpanjang. Oleh sebab itu, Die Adler sangat tertarik untuk mendatangkannya, karena mereka bisa mendapatkan Dembele dengan status bebas transfer alias gratis pada bursa transfer nanti.
Eintracht Frankfurt juga melihat Moussa Dembele sebagai penyerang yang potensial, meskipun ia hanya mampu mencetak tiga gol dan menyumbang satu assists dari 28 penampilannya bersama Lyon di musim ini. Akan tetapi, di musim lalu ia tampil menawan dengan mencetak total 21 gol dan menyumbang empat assists dari 30 penampilannya bersama Lyon di kompetisi kasta tertinggi Perancis, Ligue 1.
Ia bisa menjadi pengganti untuk Randal Kolo Muani di Frankfurt, karena penyerang asal Perancis itu kini terus dikait-kaitkan dengan klub besar Eropa seperti Bayern Munich hingga Real Madrid, menyusul penampilan apiknya bersama Die Adler di musim 2022/23 kali ini. Muani yang menjalani musim debutnya bersama Frankfurt itu berhasil mencetak 22 gol serta menyumbang 15 assists dari total 43 penampilannya bersama klub yang kini dibesut oleh Oliver Glasner tersebut.
Artikel Tag: Eintracht Frankfurt, olympique lyonnais, Moussa Dembele