Kanal

Dovizioso: Marquez, Yamaha, dan Suzuki Bakal Menggila di GP Jerman

Penulis: Rheza Hendrian
04 Jul 2019, 14:38 WIB

Andrea Dovizioso / via Motorsport

Berita MotoGP: Andrea Dovizioso menganggap bahwa GP Jerman bakal menjadi tantangan baginya bersama Ducati karena Marc Marquez, Yamaha, dan Suzuki diyakini bakal tampil menggila.

Dovizioso sangat mengantisipasi duel dengan rival-rivalnya, khususnya melawan Marquez dimana pebalap Repsol Honda tersebut tercatat mampu menyapu bersih sembilan kemenangan di Sachsenring sejak berkarier sebagai pebalap profesional.

"Layout lintasan di Sachsenring tidak cocok dengan karakteristik motor [Ducati], tetapi saya yakin faktor ban memegang kunci dalam menentukan hasil balapan nanti," ujar Dovizioso.

"Saya memprediksi bahwa balapan akan sangat menantang karena ada banyak rival yang sangat kuat."

"Dan itu bukan hanya Marquez, karena saya pikir Yamaha dan Suzuki juga akan sangat kompetitif di trek yang tak searah jarum jam ini."

Kendati tahun lalu hanya mampu finish ketujuh di Sachsenring, rider berusia 33 tahun itu optimis bisa meraih hasil yang lebih baik pada balapan akhir pekan nanti.

"Bagaimanapun, kami tahu bahwa setiap balapan mempunyai kisah yang berbeda dan kami ingin terus maju pada balapan di sirkuit ini [Sachsenring]," imbuh Dovi.

"Tahun lalu, jarak antara kami dengan peraih podium cukup jauh. Akan tetapi kami masih punya waktu untuk melakukan perbaikan."

"Kami harus tetap fokus dan mengakhiri paruh pertama kejuaraan dengan catatan yang positif," tutup Dovizioso.

Usai gagal meraih podium di dua seri balapan terakhir, Dovizioso tertahan di peringkat kedua klasemen pebalap sementara dan saat ini tertinggal 44 poin dari Marquez yang memuncaki klasemen.

Artikel Tag: Andrea Dovizioso, motogp, GP Jerman 2019, Sachsenring, Ducati

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru