Kanal

Dominic Thiem Pulangkan Jordan Thompson Dari Indian Wells

Penulis: Dian Megane
10 Mar 2019, 23:09 WIB

Dominic Thiem

Berita Tenis: Catatan petenis unggulan ketujuh, Dominic Thiem musim ini menjadi 4-4 dengan kemenangan 6-4, 7-5 atas petenis berkebangsaan Australia, Jordan Thompson di BNP Paribas Open, Indian Wells.

Petenis berkebangsaan Austria, Thiem mematahkan Thompson di game kelima set pembuka serta pada game pertama dan ke-11 di set kedua. Thiem yang lolos ke perempatfinal di Indian Wells musim 2017, sekarang mencatatkan 9-6 di Indian Wells.

“Kondisi di sini selalu menyulitkan. Tetapi saya berlatih dengan sangat baik dan pertandingan kali ini berlangsung cukup baik. Saya senang dengan kemenangan ini setelah melewati beberapa pekan yang sedikit suram dan saya benar-benar menantikan pertandingan selanjutnya,” jelas Thiem.

Thiem akan berusaha meningkatkan prestasinya di hard-court ketika ia menantang Gilles Simon demi memperebutkan satu tempat di babak keempat. Petenis berkebangsaan Perancis tersebut melaju ke babak ketiga dengan kemenangan cukup ketat 6-3, 6-7, 6-4 atas petenis berkebangsaan Tunisia, Malek Jaziri.

Sementara itu, petenis jangkung Kroasia, Ivo Karlovic masih meneruskan perjalanannya di Indian Wells. Petenis berusia 40 tahun tersebut mencatatkan kemenangan ketiga dari tiga pertemuan melawan rekan senegaranya, Borna Coric setelah merebut kemenangan 6-4, 7-6 di babak kedua Indian Wells.

Jika Karlovic ingin membukukan satu tempat di babak keempat, ia harus mengatasi petenis berkebangsaan India, Prajnesh Gunneswaran yang mengklaim kemenangan keduanya di turnamen Masters 1000 setelah mengalahkan petenis unggulan ke-17, Nikoloz Basilashvili setelah melalui laga tiga set yang berakhir dengan kedudukan 6-4, 5-7, 7-6.

Basilashvili, yang telah memenangkan dua gelar turnamen level 500, melesatkan 10 ace, tetapi juga melakukan 11 pelanggaran ganda. Petenis peringkat 97 dunia, Gunneswaran musim ini mencatatkan 1-0 sebelum memasuki turnamen di Indian Wells.

Artikel Tag: Tenis, BNP Paribas Open, Dominic Thiem, Jordan Thompson, Gilles Simon, Ivo Karlovic

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru