Kanal

Dodo Dipanggil Mendadak Timnas Brasil Untuk Laga Melawan Uruguay

Penulis: Uphit Kratos
16 Nov 2024, 21:15 WIB

Dodo

Berita Liga Italia: Tampil memukau bersama Fiorentina, Dodo mendapatkan panggilan pertamanya ke tim nasional Brasil untuk laga kualifikasi Piala Dunia melawan Uruguay.

Bek sayap La Viola itu dipanggil sebagai pengganti di menit terakhir untuk menggantikan bek AS Monaco, Vanderson, yang diskors untuk laga melawan Uruguay setelah mendapat kartu kuning di laga melawan Venezuela.

Selecao telah mengkonfirmasi bahwa Dodo akan berlatih di Salvador. Meski absen di sebagian besar musim 2023-24 karena cedera, pemain berusia 25 tahun itu tetap menjadi andalan Fiorentina di Serie A musim ini.

Di musim ini dia hanya bermain setiap menit dalam 12 pertandingan liga timnya sejauh musim ini. Fiorentina sendiri saat ini duduk di posisi ketiga di Serie A, hanya terpaut satu poin dari pemuncak klasemen, Napoli.

Mantan pemain Shakhtar Donetsk tersebut diperkirakan akan kembali tepat waktu dari perjalanannya ke Brasil untuk dimasukkan dalam skuad Fiorentina untuk menghadapi FC Como segera setelah jeda internasional pada tanggal 24 November.

Fiorentina sendiri saat ini sangat butuh kehadiran sang pemain, mengingat mereka harus kembali mengejar kemenangan demi mempertahankan posisi tetap berada di papan atas klasemen sementara Serie A.

Anak asuh Raffaele Palladino tersebut berada di posisi ketiga klasemen bersama Atalanta dan Inter Milan. Ketiga tim tersebut hanya tertinggal satu angka dari Napoli yang berada di puncak klasemen.

Artikel Tag: Dodo

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru