Kanal

Disengat Lebah, Javi Serrano Gagal Debut di Liga Europa

Penulis: Vina Enza
23 Sep 2023, 08:23 WIB

Javi Serrano

Berita Liga Europa: Gelandang muda Atletico Madrid, Javi Serrano yang sedang dipinjamkan ke klub Austria, Sturm Graz gagal melakoni debutnya di kompetisi Eropa, UEL karena jatuh sakit pasca disengat lebah di tengah pekan lalu.

Gelandang Atletico Madrid, Javi Serrano merupakan salah satu pemain muda yang digadang-gadang menjadi pemain masa depan klub ibukota Spanyol seperti halnya Pablo Barrios beberapa waktu lalu, akan tetapi menit bermainnya di Metropolitano kurang sehingga dipinjamkan ke klub Austria, Sturm Graz musim panas ini.

Situasi tersebut membuat pelatih Diego Simeone nampaknya tidak akan membawanya kembali dalam waktu dekat, sang gelandang berharap dapat memanfaatkan kesempatannya di Graz. Bahkan ia bisa melakoni debutnya di Liga Europa melawan Sporting CP, akan tetapi cedera aneh membatakan keiginannya.

Menurut kabar yang dilansir Diario AS mengungkapkan bahwa Serrano absen di laga tersebut setelah dia disengat lebah saat sedang menjalani sesi latihan sebagai persiapan untuk menjalani laga tersebut, insiden yang mengakibatkan sang gelandang jatuh sakit.

Sturm Graz kemungkinan tidak akan terlalu terganggu dengan absennya sang gelandang karena ia masih belum bisa mengamankan satu tempat di line-up mereka. Sejauh ini ia baru bermain selama 171 menit dalam enam penampilan dan belum pernah jadi starter.

Alih-alih pemain asal Spanyol tersebut tampil reguler bersama tim B mereka yang bermain di divisi kedua liga sepak bola Austria di mana ia menjadi starter dalam empat pertandingan.

Artikel Tag: Serrano, Atletico Madrid, Sturm Graz

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru