Kanal

Direktur Lazio Tanggapi Komentar Kontroversial Luis Alberto

Penulis: Vina Enza
21 Sep 2024, 19:39 WIB

Angelo Fabiani

Berita Transfer: Direktur olah raga Lazio, Angelo Fabiani memberikan tanggapan terkait komentar kontroversial yang dilontarkan oleh eks gelandang Luis Alberto yang telah hengkang ke Qatar sejak musim panas lalu.

Playmaker asal Spanyol, Luis Alberto mengungkapkan secara rinci penyebab utama dirinya memutuskan hengkang dari Lazio musim panas lalu. Ia menyebutkan bahwa dirinya dan juga rekan-rekan satu timnya senang di era pelatih Simone Inzaghi dan eks direktur olah raga, Igli Tare akan tetapi situasinya berubah setelahnya.

Ia mengkritik para petinggi klub sekarang dengan mengatakan bahwa “Lazio adalah klub istimewa akan tetapi bukan untuk orang-orang di dalamnya.” Oleh karena itu Angelo Fabiani tidak menganggap komentar tersebut dengan tenang dan situasinya dengan cepat memanas. Sang direktur menyebut komentar eks pemain tersebut ‘bodoh’ dan ‘jahat’ seperti yang dilansir TuttomercatoWeb.

“Ada sedikit yang perlu ditanggapi atau kami beresiko menjadi sama dengan beberapa orang yang mengatakan hal-hal bodoh dan jahat. Orang-orang ini mengalami sindrom kebencian dari penerima manfaat atau orang yang dirugikan, jadi saya akan mengakhirinya di sini,”ujar Fabiani.

“Saya hanya bisa meminta maaf karena hari ini saya tidak dalam suasana yang baik karena kabar buruk ini (kematian direktur olah raga Novara, Christian Arguiro) yang mengejutkan saya dan saya tidak bisa memberikan komentar lebih lanjut lagi.”

Fabiani juga mengklaim bahwa komentar-komentar tersebut dapat meracuni pikiran sebagian penggemar Biancocelesti.

“Hal ini membuat saya sangat marah adalah bahwa beberapa orang bisa mempermainkan para penggemar, saya tidak setuju dengan hal-hal seperti ini dan saya juga diracuni oleh mereka. Marilah kita akhiri di sini, mari kita berpura-pura bahwa kita telah membuat penjaga kandang Raja mengatasi kemarahannya lagi.”

Sementara itu Luis Alberto menghabiskan delapan tahun bersama The Aquile, akan tetapi di kampanye terakhirnya ia menyaksikan beberapa episode kontroversial terutama beberapa bulan terakhir dengan Igor Tudor. Ia akhirnya hengkang ke Al-Duhail di awal musim panas lalu.

Artikel Tag: Lazio, Angelo Fabiani, Luis Alberto

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru