Dihancurkan Hertha Berlin, Manuel Neuer Salahkan Hal Ini
Berita Liga Jerman: Bayern Munich harus menelan pil pahit pada laga pekan ke-6, di mana mereka harus mengakui keunggulan tuan rumah Hertha Berlin dengan skor 2-0. Seusai pertandingan, Manuel Neuer menilai bahwa kurangnya konsentrasi menjadi penyebab utama kekalahan timnya.
Bayern Munich berhasil menjalani awal musim Bundesliga dengan hasil yang sangat mengesankan, setidaknya hingga pekan ke-4. Karena mereka berhasil menyapu bersih 4 pertandingan awal di Bundesliga dengan kemenangan.
Namun langkah mereka mulai tersendat di pekan ke-5, di mana mereka harus ditahan imbang oleh FC Augsburg dengan skor 1-1 di Allianz Arena. Periode negatif mereka seakan masih berlanjut, setelah pada pekan ke-6 dikalahkan Hertha Berlin dengan skor 2-0 di Stadion Olimpiade Berlin, Sabtu (29/09) dini hari WIB.
Hasil ini membuat posisi mereka di puncak klasemen sementara Bundesliga harus tergusur oleh Borussia Dortmund, yang di pekan ke-6 berhasil mengalahkan tuan rumah Bayer Leverkusen dengan skor 2-4. Saat ini Bayern Munich berada di posisi kedua dengan koleksi 13 poin, tertinggal 1 poin dari Borussia Dortmund.
Seusai pertandingan, kiper Bayern Munich, Neuer mengungkapkan bahwa kurangnya konsentrasi menjadi penyebab utama timnya harus menelan kekalahan pada laga itu.
“Kami tidak konsentrasi penuh 100 persen di babak pertama,” katanya kepada wartawan setelah pertandingan.
“Kegagalan memanfaatkan peluang tetap menjadi masalah yang besar, ini adalah kasus yang sama lagi [melawan Hertha]. Kami sempat optimis di babak pertama, bahwa kami masih bisa membalikkan keadaan (di babak kedua),”
“Di Liga Champions semuanya masih mungkin, karena kami memenangkan pertandingan pertama [melawan Benfica]. Kami semua cukup profesional dan tahu seperti apa sepakbola itu,” pungkasnya.
Artikel Tag: Hertha Berlin, Bayern Munich, Manuel Neuer