Digelar November 2021, Berikut Info Lengkap MPL Invitational 2021
Berita Esports: Kompetisi MPL di setiap negara telah berakhir, namun tim-tim Mobile Legends region Asia Tenggara belum bisa beristirahat karena sudah ditunggu turnamen kompetitif berikutnya yaitu MPL Invitational 2021 (MPLI 2021), yang dijadwalkan berlangsung pada 2-7 November 2021.
MPL Invitational adalah turnamen MLBB tingkat Asia Tenggara yang diadakan ONE Esports dan Moonton. Perdana digelar November tahun lalu, ajang ini terbilang sangat sukses dengan mampu "menghimpun" para penggemar MLBB.
Pada MPLI tahun ini, 20 tim siap bertarung demi memperebutkan total hadiah sebesar US$100,000 (Rp1,4 miliar). Berikut ulasan lengkap seputar tim, jadwal, dan bracket dari MPLI 2021:
Tim Peserta MPL Invitational 2021
MPL 2021 mempertemukan 20 tim Mobile Legends terbaik, terdiri dari: satu tim asal Kamboja, dua tim dari Singapura, Malaysia mengirim tiga tim, Filipina diwakili enam tim, dan delapan tim asal Indonesia.
Format, Bracket, dan Jadwal MPL Invitational 2021
MPLI tahun ini akan menggunakan format Captain's Draft untuk menentukan slot bracket, di mana empat kampiun MPL dari Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Singapura langsung lolos ke perempat final, dan berhak memilih lawan di bagan bracket mereka.
Mengutip Ligagame TV, urutan pemilihan bakal ditentukan dengan undian. Setelah urutan ditentukan, Captain's Draft dilanjutkan dalam format urutan berulang yaitu 1, 2, 3, 4, 4, 3, 2, 1 hingga seluruh tim terpilih.
Fase Captain's Draft, yang juga pembuka rangkaian MPLI 2021, dijadwalkan berlangsung Minggu (31/10) pukul 18:00 WIB dan disiarkan secara langsung dalam bahasa Inggeis di kanal resmi Facebook, TikTok, Twitch, Twitter, dan YouTube ONE Esports. Gamer populer aetena dan soutcaster MPL Mirko akan memandu acara draft ini.
MPL Invitational 2021 dijadwalkan bergulir mulai Selasa (2/11) pukul 12.00 WIB, hingga menuju acara puncak grand final hari Minggu (7/11) pukul 12.00 WIB.
Artikel Tag: MPL Invitational 2021, Moonton, ONE Esports, Mobile Legends