Kanal

Dewa United Rayakan Ultah Kedua dengan Meriah

Penulis: Senja Hanan
20 Feb 2023, 21:00 WIB

Skuat Dewa United Banten.

Berita Basket IBL: Dewa United Banten merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) kedua. Memasuki tahun keduanya, pasukan Anak Dewa berharap tim basket dan sepakbola bisa menghasilkan prestasi lebih baik lagi.

Acara tersebut berlangsung semakin meriah. Acara ulang tahun tersebut semakin meriah karena dipandu dua artis ternama tanah air, si cantik Gisela Anastasia dan stand up comedian Marshel Widianto, acara diawali dengan sambutan para petinggi Anak Dewa.

Founder Anak Dewa, Tommy Hermawan Lo dalam sambutannya mengaku sangat bersyukur atas pencapaian tiga divisi dalam dua tahun ini.

"Tidak terasa kami sudah dua tahun berjalan. Tapi walaupun begitu, dari tiga divisi kita sudah cukup diperhitungkan oleh tim-tim lain," kata Tommy.

Selama ini, pasukan Anak Dewa lebih sering berjaya dari cabang olahraga Esport. Oleh karena itu, sang pemilik berharap cabang lain juga menyumbang prestasi.

"Beberapa trofi sudah berhasil disumbangkan Esport. Saya pun yakin basket dan sepak bola juga akan menyusul," sambungnya. Lebih lanjut, ia juga mengungkapkan harapannya untuk Dewa United dalam beberapa tahun kedepan.

"Pada intinya kami berharap bisa menyumbangkan atlet berprestasi baik dibidang sepak bola, basket dan esport untuk Indonesia di kancah internasional," ujar Tommy.

Acara berlanjut dengan pemberian apresiasi berupa plakat kepada orang-orang dibelakang layar yang selama ini turut membantu kesuksesan tiga divisi Dewa United. Kemeriahan acara HUT kedua Anak Dewa ditutup dengan performa penyanyi dangdut ternama Wika Salim yang berhasil membuat seisi lapangan Mini Soccer Dewa United Sports Centre ikut bernyanyi dan bergoyang.

Artikel Tag: Dewa United Basketball, Dewa United FC, Dewa United Esport

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru