Dewa United Esports Telan Kekalahan Pertama di MPL ID S15
Dewa United Esports Telan Kekalahan Pertama di MPL ID S15
Berita Esports: Dewa United Esports pertama kali alami kekalahan di MPL ID S15. Tim berjuluk Anak Dewa ini harus menelan kekalahan perdananya saat berjumpa dengan Team Liquid ID, Minggu (16/3).
Perjumpaan Dewa United Esports dengan sang juara bertahan MPL ID berlangsung di match ketiga pekan kedua regular season MPL ID S15. Di pertandingan ini, Anak Dewa harus mengakui keunggulan Team Liquid ID yang mampu meraih kemenangan dengan skor 2-0.
Pertandingan melawan Team Liquid ID menjadi tantangan berat bagi Dewa United Esports. Xorizo dan kawan-kawan kesulitan mengimbangi agresivitas permainan dan rotasi yang cepat dari roster Team Liquid ID. Di game pertama Anak Dewa tampil cukup baik dengan mengimbangi gaya permainan cepat Team Liquid ID.
Goldlaner muda Dewa United Esports, Maybe memberikan permainan yang solid dengan salah satu hero signaturenya, Granger. Sayangnya, rotasi dan pergerakan Team Liquid ID dalam mengamankan objektif mampu memberikan tekanan kepada Anak Dewa sehingga Maybe dkk cukup kesulitan saat memasuki mid-game.
Anak Dewa tidak mampu mencari celah untuk membalikkan momen dan harus menerima kekalahan di game pertama. Memasuki game kedua, Coach Dewa United Esports memilih draft yang kuat untuk late game dengan hero Alpha, Moskov, dan Vexana.
Sementara Liquid ID memilih hero-hero yang mampu tampil agresif di early game dan memanfaatkan itu dengan baik. Meskipun sempat memberikan perlawanan dengan beberapa momen team fight, Anak Dewa kesulitan mengejar ketertinggalan gold dan objektif.
Liquid ID terus memberikan tekanan hingga akhirnya menutup game kedua dengan kemenangan di menit ke-16. Hasil ini membuat Anak Dewa harus turun ke peringkat 5 klasemen sementara dengan raihan 2 poin kemenangan dan 1 kali kalah.
Jumlah kemenangan yang diperoleh Anak Dewa ini sama dengan Bigetron Esports dan Team Liquid ID, tapi terdapat perbedaan pada jumlah net game win.
Evaluasi dan perbaikan akan dilakukan oleh Dewa United Esports untuk dapat kembali ke jalur kemenangan di pekan ketiga dan pekan-pekan berikutnya. Anak Dewa sendiri akan berjumpa dengan ONIC Esports dan Alter Ego di pekan ketiga nanti.
Artikel Tag: Dewa United Esports, MPL ID S15, Team Liquid ID