Dewa United Esports Dapat Hasil Kurang Baik di Pekan Kelima MPL ID S14
Berita Esports: Dewa United Esports telah merampungkan pekan kelima regular season MPL ID S14 pada Minggu (8/9). Namun, Anak Dewa menjalani dua laga penting kontra RRQ Hoshi dan Team Liquid ID dengan hasil kurang baik.
Di pekan kelima, tim asuhan coach Raymond ‘Raizan’ Tandrian sudah menunjukkan banyak improvement dari segi gameplay. Sayangnya, hal ini belum cukup untuk merebut poin kemenangan atas RRQ dan Team Liquid.
Watt dkk kembali menelan dengan skor 1 – 2 atas RRQ dan Team Liquid. Di kedua game ini, Dewa United Esports ‘kecolongan’ di teamfight krusial yang menentukan hasil pertandingan.
Meski menemui hasil yang kurang optimal, coach Raizan tetap mengapresiasi semangat dan daya juang Anak Dewa. Ia menekankan kepada para pemain untuk mengambil pelajaran penting dari kekalahan ini agar mampu meraih kemenangan di pekan mendatang. Raizan juga mengatakan bahwa coaching staff akan terus memberikan dukungan dan motivasi agar para pemain tetap percaya diri menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya.
“Kami dari coaching staff akan terus menaruh kepercayaan kepada para pemain, serta tetap memberikan support dan motivasi agar mereka tak kehilangan kepercayaan diri,” tutur coach Raizan.
Kekalahan atas Team Liquid dan RRQ membuat Dewa United memasuki zona merah klasemen sementara MPL ID S14. Setelah pekan kelima berakhir, Dewa United bertengger di peringkat 7 klasemen sementara.
Namun, perjalanan regular season MPL ID S14 masih panjang dan ada banyak kesempatan yang bisa dimanfaatkan untuk mengamankan slot playoffs. Masih ada sisa 4 matchweek lagi untuk Anak Dewa bangkit dan membalaskan kekalahan mereka.
Laga berikutnya, Dewa United akan menghadapi Bigetron Alpha dan EVOS Glory. Pastikan tetap memberikan dukungan terbaikmu agar Dewa United Esports mampu merebut kemenangan di dua laga ini.
Artikel Tag: Dewa United Esports, MPL ID S14, Mobile Legends