DeMarcus Cousins Sudah Menyerah Untuk Main di NBA Lagi
Berita Basket NBA : Pebasket senior DeMarcus Cousins mengatakan bahwa dirinya sudah menyerah untuk bisa bermain di kompetisi NBA lagi. Ia mengatakan bahwa kesempatannya sudah sangat kecil mengingat usia yang juga bertambah tua.
Tidak bisa dipungkiri bahwa DeMarcus Cousins dulunya adalah pemain yang hebat. Ia pernah menjadi bintang utama bagi Sacramento Kings dan New Orleans Pelicans sebelum cedera parah menghantuinya. Akibat cedera tersebut, performa Cousins tidak bisa kembali seperti semula. Pamor Cousins perlahan-lahan menurun hingga akhirnya tidak laku lagi bermain di Negeri Paman Sam.
Terakhir, ia menjajal peruntungannya di Taiwan untuk meneruskan karier basketnya. Cousins tampak menikmati pekerjaan barunya dan tidak tertarik comeback ke AS lagi.
"Anda tahu, 12 tahun saya di liga adalah sebuah babak kecil dalam hidup saya. Dan, saya siap untuk melanjutkan ke tahun berikutnya dan melihat apa yang akan terjadi pada saya. Saya tahu saya pernah menjalani masa-masa saya di sana. Anda tahu, ada suatu titik di mana saya berusaha mewujudkan hal itu. Tapi tempat saya berada dalam hidup saya sekarang, dengan semua yang saya alami, di luar dari bola basket, sepertinya saya berada dalam kondisi yang baik. Jadi, seperti yang saya katakan, saya bersemangat dengan apa yang saya miliki di masa depan dan masa depan saya," ucap Cousins saat diwawancara oleh media setempat.
Artikel Tag: DeMarcus Cousins, NBA