Dean Henderson Diklaim Siap Saingi David de Gea untuk Jadi Kiper Utama MU
Berita Liga Premier: Roy Keane meyakini bahwa performa impresif Dean Henderson saat derbi Manchester sudah menunjukkan bahwa dia siap bersaing dengan David de Gea sebagai kiper utama MU.
Dean Henderson kembali ke Old Trafford pada musim panas lalu setelah menghabiskan dua musim tampil impresif saat dipinjamkan ke Sheffield United. Namun sejauh ini Henderson hanya menjadi pelapis De Gea.
Namun dengan David de Gea yang tengah pulang ke Spanyol untuk kelahiran putri pertamanya, Henderson mendapat peluang emas untuk bermain.
Kiper 23 tahun itu mendapat pujian dari manajernya, Ole Gunnar Solskjaer, atas peran yang dimainkannya dalam mengamankan satu poin saat laga imbang tanpa gol kontra Crystal Palace pada Selasa (2/3) lalu. Dan dengan absennya De Gea, Henderson kembali mendapat peluang bermain saat Setan Merah bertandang ke Etihad Stadium pada Minggu (7/3).
Henderson menunjukkan performa meyakinkan kontra Man City dalam laga yang berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk United itu.
Tentang performa impresif Henderson, Roy Keane yang dalam beberapa bulan terakhir kerap mengkritik De Gea, mengisyaratkan bahwa akan ada pergantian kiper di United dalam waktu dekat.
“Kipernya luar biasa,” kata Keane pada Sky Sports seusai derbi Manchester. “Ole menggunakan kata ‘keberadaan bagus tentangnya’, itulah apa yang dimiliki semua kiper top, dan saya pikir anak itu punya peluang besar untuk menjadi kiper brillian bagi Man United.”
Artikel Tag: MU, dean henderson, David De Gea