David Moyes Puji Semangat Juang Everton Saat Hadapi West Ham
David Moyes. (Foto: Chris Brunskill/Fantasista/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer Everton, David Moyes, memberikan pujian bagi semangat juang yang ditunjukkan oleh timnya saat menahan imbang West Ham United tadi malam.
Hasil kurang maksimal didapatkan oleh Everton pada lanjutan pertandingan pekan ke-29 Premier League musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu West Ham United di Goodison Park, Sabtu (15/3) malam WIB, The Toffees hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 1-1.
Pada laga tersebut, West Ham sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Tomas Soucek pada menit ke-67. Namun, The Toffees menggagalkan kemenangan The Irons dengan mencetak gol penyeimbang di menit ke-90+1 melalui aksi Jake O'Brien.
Selepas laga usai, David Moyes memberikan komentarnya. Moyes mengaku puas dengan hasil imbang ini dan memberikan pujian bagi semangat juang para pemainnya di sepanjang pertandingan.
"[Para pemain] tidak menyerah, dan saya senang melihat semangat yang kuat di ruang ganti," ujar Moyes, dikutip dari laman resmi klub.
"Mereka saling mendukung dan saling menegur jika permainan kami tidak berjalan baik. Kami tidak puas dengan penampilan di babak pertama karena seharusnya kami bisa bermain lebih baik. Penalti di babak pertama terasa kurang menguntungkan bagi kami."
"Kami memang tidak banyak melakukan kesalahan di babak pertama, tetapi juga tidak cukup baik dalam menciptakan peluang untuk mencetak gol."
"Saya rasa Graham Potter sudah banyak bicara tentang bagaimana timnya berusaha mencegah kebobolan. Mereka tampil lebih solid dan sulit ditembus hari ini, sehingga kami tidak punya banyak ruang untuk menyerang di belakang mereka."
Dengan hasil ini, The Toffees menempati posisi ke-14 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 34 poin.
Artikel Tag: David Moyes, Everton, West Ham United