Dapat Kontrak Baru, Kini Gaji Mike Maignan Setara Dengan Rafael Leao
Berita Liga Italia: AC Milan sedang dalam proses negosiasi kontrak baru dengan Mike Maignan, yang menginginkan gaji yang sama dengan pemain sayap bintang Rafael Leao.
Penjaga gawang asal Prancis berusia 28 tahun ini telah menjadi bagian inti dari skuat Rossoneri sejak kedatangannya dari LOSC Lille pada Juli 2021, memainkan peran penting dalam kesuksesan Scudetto AC Milan di musim 2021-22.
Secara teratur Mike Maignan melakukan penyelamatan yang mengesankan, terlepas dari beberapa penampilannya yang mulai mengalami penurunan di musim ini.
Kontrak Maignan sendiri saat ini sama dengan kontrak yang dia tandatangani pada saat kedatangannya tiga tahun lalu, dengan gaji 2.8 juta Euro bersih per musim ditambah sekitar 400 ribu Euro sebagai tambahan.
Kontrak tersebut akan berakhir pada Juni 2026. Oleh karena itu, pihak klub ingin mengikatnya dengan kesepakatan baru untuk menghindari godaan dari para peminat, sekaligus menjaga nilai jualnya tetap tinggi.
Dalam edisi cetak La Gazzetta dello Sport, merinci bagaimana Maignan digandakan gajinya saat ini dalam kesepakatan barunya, yang mencerminkan pentingnya dia bagi Milan, menempatkannya pada gaji yang sama dengan penyerang bintang Rafael Leao.
Saat ini bintang asal Portugal tersebut menerima lebih dari 7 juta Euro bersih per musim, dengan klausul rilis mencapai 175 juta Euro.
Pembicaraan akan berlanjut selama beberapa minggu ke depan dan kedua belah pihak ingin mencapai kesepakatan sebelum jendela transfer musim panas, ketika klub-klub seperti Bayern Munich atau Paris Saint-Germain bisa saja menghubungi.
Artikel Tag: Mike Maignan, AC Milan, Rafael Leao