Kanal

Danilo Petrucci Prediksi Ducati Tak Akan Lepas Marc Marquez

Penulis: Viggo Tristan
08 Mei 2024, 07:07 WIB

Danilo Petrucci yakin Ducati tidak akan mudah lepas Marc Marquez. (Gambar: Autosport)

Berita MotoGP : Pebalap asal Italia yaitu Danilo Petrucci memprediksi jika Ducati tidak akan melepas sosok Marc Marquez pada tahun 2025 mendatang. Ducati masih butuh jasa Marquez yang kaya akan pengalaman dan prestasi.

Seperti yang diketahui, Marc Marquez didatangkan Ducati pada awal musim 2024 kali ini. Ducati memasukkan Marquez ke Gresini Racing yang notabene adalah salah satu tim satelit mereka. Baby Alien hanya dikontrak dengan durasi satu tahun tanpa ada jaminan untuk musim 2025. Artinya, Marquez bisa saja hanya setahun membela Gresini kemudian dilepas lagi pada tahun depan.

Menanggapi situasi tersebut, Danilo Petrucci yang dulunya pernah memperkuat Ducati lantas memberikan komentar. Petrucci sendiri mengatakan bahwa Marquez memegang peranan cukup penting dalam tim dan Gigi Dall'Igna tak mungkin melepasnya begitu saja.

"Saya tidak punya informasi dari dalam, tapi saya punya firasat bahwa Marquez akan pergi ke sana. Saya tidak tahu apakah akan ada masalah dengan sponsor minuman energi (Marquez adalah pembalap Red Bull dan Ducati disponsori oleh Monster)," ucap Petrucci saat diwawancara oleh media setempat.

"Namun dari apa yang saya pahami - yang saya rasakan untuk Enea - Gigi Dall'Igna tidak membiarkan pembalap seperti Marquez lolos. Ia membawa Ducati meraih kemenangan karena ia tak kenal lelah dalam metode berpikirnya, dalam artian ia tak kenal lelah dalam mengejar tujuannya," tukasnya sekali lagi.

Artikel Tag: Danilo Petrucci, Marc Marquez

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru