Daniil Medvedev Akui Belajar Banyak Dari Novak Djokovic
Berita Tenis: Daniil Medvedev banyak memilih Novak Djokovic ketika ditanya untuk membangun petenis sempurnanya dengan memilih empat kualitas petenis berkebangsaan Serbia dan menyebutnya luar biasa.
Dalam ciutan akun Davis Cup, petenis berkebangsaan Rusia diminta untuk membangun petenis sempurna dari petenis yang berkompetisi di Davis Cup musim ini. Total ada delapan kategori, yakni forehand terbaik, backhand terbaik, paling berbakat, mentalitas terbaik, atletis terbaik, servis terbaik, pengembalian terbaik, dan petenis terlucu.
Petenis peringkat 2 dunia membantu petenis peringkat 1 dunia, Djokovic untuk melaju ke perempatfinal ketika petenis berkebangsaan Rusia mengalahkan Spanyol sehingga harapan Serbia di Davis Cup musim ini masih hidup.
Juara US Open musim 2021 selalu menyanjung petenis yang telah mengantongi 20 gelar Grand Slam dan mereka memiliki hubungan persahabatan yang baik, terlepas dari pertempuran sengit mereka di atas lapangan.
Oleh karena itu, petenis peringkat 2 dunia menempatkan Djokovic setengah dari kategori tersebut. Ia yakin bahwa petenis peringkat 1 dunia memiliki backhand, mentalitas, atletis, dan pengembalian terbaik.
Terkait backhand petenis peringkat 1 dunia, Medvedev merasa, “Itu adalah salah satu backhand terbaik dalam sejarah dunia tenis, saya pikir.”
Djokovic juga merupakan salah satu petenis paling atletis menurut Medvedev dengan menyatakan, “Hanya karena caranya mengatasi dirinya sendiri di atas lapangan dalam situasi yang menyulitkan. Ia luar biasa dan saya berusaha belajar darinya.”
Hampir sama, petenis berkebangsaan Rusia melihat petenis berkebangsaan Serbia sebagai petenis yang paling banyak bermain fisik.
“Kami memiliki beberapa permainan yang memerlukan kekuatan fisik dan dalam banyak kesempatan, saya merasa ia telah kelelahan, tetapi kemudian di poin selanjutnya, ia mampu berlari, berlari, dan berlari. Lalu pada hari selanjutnya, ia masih bisa melakukannya lagi,” aku Medvedev.
“Anda bisa menempatkannya di banyak kategori dan pengembalian bolanya cukup istimewa.”
Petenis peringkat 2 dunia juga merasa rekan senegaranya, Andrey Rublev memiliki forehand terbaik dan mendeskripsikannya sebagai bom dan juga merasa bahwa rekan senegaranya adalah petenis terlucu di turnamen.
Ketika ditanya tentang petenis paling berbakat, Medvedev memiliki dua petenis muda, yakni Carlos Alcaraz dan Jannik Sinner. Ia merasa kedua petenis telah melalui musim penuh gebrakan yang spektakuler.
Artikel Tag: Tenis, davis cup, Daniil Medvedev, Novak Djokovic