Kanal

Crystal Palace Tebus Eddie Nketiah dari Arsenal Rp 611 Miliar

Penulis: Rheza Hendrian
31 Agu 2024, 11:04 WIB

Crystal Palace resmi mendatangkan Eddie Nketiah di hari terakhir bursa transfer musim panas 2024, usai menebusnya dari Arsenal senilai 30 juta Poundsterling (Rp 611 miliar) / via Getty Images

Berita Premier League: Usai sudah petualangan Eddie Nketiah bersama Arsenal. Striker asal Inggris itu pindah ke Crystal Palace usai ditebus dengan nilai transfer sebesar 30 juta Poundsterling (Rp 611 miliar).

Pengumuman perihal kedatangan Eddie Nketiah resmi dirilis oleh Crystal Palace pada dini hari ini (31/8).

Penyerang 25 tahun menjadi rekrutan kedua klub di deadline day bursa transfer musim panas, setelah Maxence Lacroix yang direkrut dari Wolfsburg.

Nketiah lantas diikat kontrak jangka panjang oleh Palace selama lima musim, yaitu tepatnya hingga 30 Juni 2029.

Diwawancara untuk pertama kalinya oleh klub, Nketiah mengaku sangat bahagia bisa kembali lagi ke London Selatan.

Sebagai informasi, Nketiah lahir dan dibesarkan di wilayah Lewisham yang kebetulan memang berlokasi di London Selatan.

Jarak dari tempat kelahiran Nketiah ke Selhurst Park markas Palace pun bisa ditempuh cuma dalam waktu kurang dari 30 menit.

"Luar biasa rasanya bisa bergabung ke Crystal Palace," ucap Nketiah mengawali sesi wawancara.

"Saya tidak sabar untuk segera memulai. Setiap kali saya kembali ke London Selatan, saya selalu tersenyum dan senang rasanya bisa kembali ke rumah."

Kepindahan ke Palace sekaligus mengakhiri petualangan Nketiah bersama Arsenal yang sudah berlangsung sejak tahun 2015.

Meniti karier dari tim akademi, Nketiah kemudian masuk ke tim senior The Gunners di tahun 2017. Sayangnya Nketiah tak pernah mendapatkan jam terbang reguler bersama Meriam London.

Selama bermukim di Emirates Stadium, Nketiah mencatatkan 168 penampilan di semua ajang dengan kontribusi 38 gol plus 7 assists.

Artikel Tag: Crystal Palace, Eddie Nketiah, Arsenal

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru