Kanal

Cleveland Cavaliers Tertarik Pilih Jalen Johnson di NBA Draft 2021

Penulis: Viggo Tristan
26 Jul 2021, 22:39 WIB

Jalen Johnson menarik perhatian dari manajemen Cleveland Cavaliers. (Gambar: Draftkings Nation)

Berita Basket NBA : Cleveland Cavaliers dikabarkan begitu tertarik memilih Jalen Johnson pada ajang NBA Draft 2021 mendatang. Manajemen tim menilai bahwa Johnson memiliki masa depan yang cerah level profesional.

Sebagai tim yang memiliki hak pilih nomor tiga tahun ini, Cleveland Cavaliers melakukan seleksi secara matang agar bisa memilih pemain yang tepat. Beberapa nama sempat muncul dan menggugah hati manajemen tim. Nama-nama yang dimaksud adalah Evan Mobley, Jalen Green, dan Jalen Suggs. Kendati demikian, ada satu nama yang dikabarkan paling menarik perhatian tim kepelatihan Cavaliers yaitu Jalen Johnson.

Nama Johnson memang tidak diprediksi bakal terpilih di urutan lima besar tahun ini. Oleh karena itu, muncul rumor bahwa Cavaliers bisa saja menukar hak pilih nomor 3 mereka untuk meraup lebih banyak aset dari tim lain. Nama Johnson mungkin masih akan tersedia hingga urutan 10 nanti. Cavaliers bisa menawarkan draft pick nomor 3 kepada tim-tim yang tertarik pada Mobley, Green ataupun Suggs.

Johnson merupakan pemain muda yang membela Universitas Duke di karier juniornya. Pada musim lalu, ia mampu mencetak rata-rata 11 poin per pertandingan dengan akurasi tembakan tiga angka mencapai 44%. Postur tubuh Johnson juga tergolong ideal untuk bermain di level profesional. Ia bertinggi sekitar 206 cm dan memiliki bobot tubuh 99kg. Secara fisik, ia sudah mumpuni untuk bertarung melawan pemain yang lebih senior.

Artikel Tag: Cleveland Cavaliers, Jalen Johnson, NBA

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru