Kanal

Whyte Ancam Hajar Miller Jika Menghina Dirinya

Penulis: Fafa Zahir
21 Des 2018, 11:00 WIB

Dillian Whyte

Berita Tinju - Petinju kelas berat Dillian Whyte mengeluarkan peringatan kepada rivalnya Jarrell Miller. Whyte, yang akan bertarung Sabtu (22/12) malam mendatang melawan Dereck Chisora di O2 Arena di London, melontarkan ancaman bahwa dirinya akan menghajar Miller jika rivalnya itu mengeluarkan kata-kata hinaan. 

Miller dipastikan bakal menonton langsung pertarungan Whyte melawan Chisora. Petinju yang belum terkalahkan ini dikenal suka memprovokasi calon lawannya. Dia bahkan kerap menghina petinju yang menjadi targetnya dengan melontarkan kata-kata kasar langsung di depan wajah sang lawan.

Beberapa bulan lalu di New York, Miller juga melakukan hal serupa terhadap Anthony Joshua saat konferensi pers sehingga kedua petinju harus dipisahkan.

Jika kembali melakukan hal yang sama dalam beberapa hari mendatang Whyte mengingatkan bahwa dirinya tak ragu menyerang menyerangnya.

“Selama (Miller) menjaga jarak dari saya, kami akan baik-baik saja. Jika dia mendekati muka saya dan menghina saya, hal yang serius akan terjadi. Saya bisa pastikan itu,” ungkap Whyte.

“Saya belum pernah melakukan hal buruk terhadapnya. Namun dia pernah mengatakan sesuatu. Jika itu terjadi, saya akan melakukan sesuatu,” kata Miller kepada Sky Sports.

“Jika dia tak menghormati saya. Saya akan membuatnya terluka parah,” ungkapnya.

Promotor Eddie Hearn, yang membawahi kedua petinju, beharap kedua petinju bisa mencegah terjadinya hal yang buruk di antara kedua petinju yang memang dikenal besar mulut ini.

“Jarrell pernah berkata kepada Dillian tentang hal-hal yang buruk," papar Hearn kepada Sky Sports. “(Hubungan keduanya) tidaklah bagus,” papar promotor asal Inggris ini.

“Saya tak ingin Jarrell mengganggu Dillian karena saya ingin Dillian fokus kepada Chisora. Jadi saya sudah mengingatkan Jarrell – apakah dia mendengarkan atau tidak, itu kisah lain.”

Pemenang laga ulang Whyte vs Chisora berpotensi menjadi lawan Joshua pada 13 April di Stadion Wembley, London.

Artikel Tag: Dillian Whyte, Jerrell Miller, Eddie Hearn

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru