Kanal

Cetak Gol Kemenangan Persikabo 1973, Gustavo Dinilai Belum Maksimal

Penulis: Dayat Huri
26 Jul 2022, 18:30 WIB

Penyerang asing Persikabo 1973, Gustavo Tocantins merayakan gol ke gawang Persebaya Surabaya/foto dok Liga Indonesia

Berita Liga 1 Indonesia: Persikabo 1973 sukses memetik kemenangan dengan skor tipis 1-0 atas Persebaya Surabaya pada pertandingan pekan pertama Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (25/7) malam WIB.

Gol tunggal kemenangan Laskar Padjajaran lahir dari sepakan penalti Gustavo Tocantins yang sukses memperdaya Satria Tama. Pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman mengaku bersyukur dengan raihan tiga poin yang didapat pada pertandingan pertama.

"Alhamdulillah hari ini laga perdana yang biasanya sulit bagi sebuah tim mengarungi kompetisi di awal, Alhamdulillah kami bisa melewatinya atas Persebaya. Penampilan kami juga lumayan bagus, saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pemain. Semoga lebih baik lagi di laga selanjutnya," beber pelatih yang karib disapa Djanur itu seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Secara khusus, Djadjang Nurdjaman memuji penampilan legiun asingnya asal Brasil yang melakukan debut resmi di Liga 1, Gustavo dan Lucas Gama. Ia juga berharap bomber Anyar Laskar Padjajaran, Paulo Dybal bisa bermain di laga selanjutnya.

"Penampilan dua pemain asing memberikan kontribusi yang positif. Terutama Lucas, kalau Gustavo belum maksimal memberikan kepada tim walau dia mencetak gol, tapi sebetulnya masih dibawah performa dia," lanjutnya.

"Untuk Lucas oke bisa memimpin di barisan pertahanan, bisa membangun serangan cukup bagus. Kemudian asing yang baru datang saya sangat berharap di laga berikutnya bisa tampil, tinggal administrasi saja," tambah Djadjang Nurdjaman.

Debutan lainnya, Syahrul Lasinari mengakui dirinya sempat mengalami demam panggung sebelum bermain. Ia juga bersyukur bisa meraih kemenangan di laga perdana Liga 1 2022/2023.

"Alhamdulillah dengan kerja keras dan motivasi tinggi bisa meraih hasil maksimal di kandang sendiri. Terima kasih juga buat suporter Persikabo yang sudah bernyanyi dari awal sampai akhir," kata Syahrul.

"Saya deg-degan dari mes ke lapangan. Saya penasaran Liga 1 itu seperti apa, ternyata sama saja seperti di Liga 2 kemarin. Bedanya musim lalu tidak ada suporter," tandasnya.

Artikel Tag: persikabo 1973, Liga 1, Djadjang Nurdjaman

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru