Kanal

Cerita Unik Gareth Southgate Saat Pilih Harry Kane Jadi Kapten Inggris

Penulis: Febrian Kusuma
10 Sep 2023, 20:45 WIB

Harry Kane Menjabat sebagai Kapten Timnas Inggris (Sumber: GettyImages)

Berita Liga Inggris: Pelatih Gareth Southgate telah menangani Timnas Inggris sejak tahun 2016 yang lalu. Di bawah kendalinya The Three Lions telah dipimpin oleh tiga orang kapten yang berbeda, mulai dari Wayne Rooney, kemudian Jordan Henderson, dan sekarang adalah Harry Kane.

Harry Kane ditunjuk sebagai kapten Timnas Inggris sejak 2017 yang lalu. Kane pun mengingat betul bagaimana proses pemilihan kapten yang dilakukan oleh pelatih Gareth Southgate, yakni melalui proses latihan ala militer yang keras.

Pada tahun 2017 yang lalu, pelatih Southgate memang sempat membawa para punggawa The Three Lions ke Pusat Pelatihan Komando Marinir Kerajaan di Devon. Dalam kesempatan itu para pemain digembleng latihan ala militer, seperti mendaki gunung, hingga menyelam ke kolam untuk menguji kekuatan fisik dan mental mereka.

“Saya ingat perjalanan itu dengan sangat jelas. Kami menjalani masa-masa yang luar biasa dan saya pikir Gareth memanfaatkannya untuk melihat siapa yang menonjol dalam hal kepemimpinan,” ucap Kane, dikutip dari laman Yahoo.

“Kepemimpinan datang dalam banyak cara, bukan hanya dengan cara berlatih menembak paintball. Mungkin cara saya bergaul dengan Marinir dan cara saya menangani situasi tertentu. Saya tahu bahwa Gareth bertanya kepada beberapa Marinir setelahnya, siapa yang menurut mereka merupakan pemimpin alami, siapa yang mudah didekati, dan siapa yang ingin diajak bicara oleh pemain lain. Hal-hal seperti itu,” lanjutnya.

Setelah proses latihan keras tersebut usai, beberapa hari kemudian Gareth Southgate memilih Harry Kane sebagai kapten. Di awal masa jabatannya sebagai kapten, Kane berhasil mencetak gol penyama kedudukan saat Timnas Inggris bermain imbang 2-2 melawan Timnas Skotlandia di babak kualifikasi Piala Dunia 2018, 10 Juni 2017 silam.

Artikel Tag: Gareth Southgate, Harry Kane

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru