Kanal

Celtic Patok Harga Pas, Milan Buka Kontak dengan Agensi Ajer

Penulis: Nur Afifah
11 Jul 2020, 20:40 WIB

Kristoffer Ajer (Sumber: GettyImages)

Berita Transfer: Celtic dikabarkan telah mematok harga pas untuk Kristoffer Ajer dan AC Milan mulai menjalin kontak dengan agensinya soal peluang transfer musim panas ini.

Menurut pemberitaan dari Calcio Mercato, bek RB Leipzig Dayot Upamecano tetap menjadi target impian Rossoneri, namun harga mahalnya membuat Ajer menjadi pemain yang lebih terjangkau bagi raksasa Serie A tersebut.

Agensi SEG, yang menangani ketertarikan terhadap bintang Celtic tersebut, telah menjalin kontak secara berkala dengan petinggi Milan dan mereka sudah bersiap untuk membuka negosiasi.

Celtic telah mematok banderol sebesar 20 juta euro atau Rp320 miliar dan Rossoneri sedang mengevaluasi semua parameter ekonomi dari kemungkinan transaksi tersebut. Gaji Ajer terbilang sangat sempurna untuk kebijakan yang ingin diterapkan Elliott Management dan sang pemain juga ingin hengkang musim panas ini.

Kini, bek 22 tahun tersebut sedang mengevaluasi dengan seksama semua tawaran dengan agennya dan tampaknya bakal perlu waktu satu bulan lebih baginya untuk memutuskan.

Karena itulah Milan tengah berupaya terlebih dahulu mengantongi persetujuan Ajer dan baru setelah itu mereka akan mengajukan tawaran resmi kepada Celtic, mengingat Leicester City, yang saat ini dilatih mantan pelatihnya Brendan Rodgers, dan Sevilla juga menaruh minat.

Tangan kanan CEO Ivan Gazidis Hendrik Almstadt telah membuka diskusi dengan SEG yang berupaya mencari kesepakatan soal durasi kontrak dan bayaran yang akan diterima pemain internasional Norwegia tersebut.

Artikel Tag: Kristoffer Ajer, Celtic, AC Milan

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru