Kanal

Cederanya Mulai Pulih, Sacha Boey Kembali Jalani Latihan Bersama Bayern

Penulis: Febrian Kusuma
06 Nov 2024, 04:15 WIB

Sacha Boey (Sumber: Stuart Franklin/Getty Images)

Berita Liga Jerman: Bayern Munich mendapat kabar baik mengenai cedera yang dialami oleh salah satu bek kanannya, Sacha Boey. Cedera pemain yang kini berusia 24 tahun itu dilaporkan sudah mulai pulih dan ia telah kembali menjalani sesi latihan.

Seperti diketahui, Boey mengalami cedera meniscus yang membuatnya harus absen cukup panjang dari lapangan hijau, dan sejauh ini mantan pemain Galatasaray itu pun hanya mencatat dua penampilan di Bundesliga dengan total 129 menit bermain.

“Ada kabar baik dari Säbener Straße pada hari Senin (04/11) saat Sacha Boey kembali berlatih bersama tim. Pemain bertahan berusia 24 tahun itu mengalami cedera meniskus di lutut kirinya pada bulan September dan tidak dapat beraksi lagi sejak saat itu. Ia kembali berlatih bersama tim, dan ini menjadi langkah awal menuju kembalinya Boey ke lapangan sepakbola,” tulis pernyataan Bayern Munich, disadur dari laman Bavarian Football Works.

Akan tetapi, masih belum diketahui secara pasti kapan Boey bisa kembali dimainkan oleh pelatih Vincent Kompany. Apabila ia benar-benar pulih, maka Kompany akan memiliki bek kanan sejati dalam diri Boey, menggantikan posisi Konrad Laimer dan Raphaël Guerreiro yang dipaksa bermain di posisi tersebut semenjak Josip Stanišić juga mengalami cedera.

Saat ini Boey memiliki kontrak bersama Bayern hingga musim panas 2028 mendatang, dan mempunyai nilai pasar sebesar 18 juta euro atau setara dengan 309 miliar rupiah.

Artikel Tag: Sacha Boey, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru