Carlo Pernat Sayangkan Karakter Maverick Vinales
Berita MotoGP : Pengamat MotoGP yaitu Carlo Pernat menyayangkan bakat besar yang dimiliki oleh Maverick Vinales. Vinales dicap sebagai salah satu pebalap dengan kemampuan individu yang hebat, tetapi sulit berkembang karena karakternya sendiri.
Seperti yang diketahui, Maverick Vinales dulunya digadang-gadang bakal jadi bintang masa depan di kelas premier. Sayang, perjalanannya bersama Yamaha menemui banyak hambatan sehingga gagal mencapai ekspetasi. Vinales kemudian putus kontrak di tengah jalan (pada pertengahan musim 2021 lalu). Ia kemudian menerima pinangan dari Aprilia setelah itu.
Bicara soal masa depan Vinales, Carlo Pernat ragu Top Gun bisa berbicara banyak. Ia tahu bahwa skillnya di atas lintasan balap memang mumpuni, tetapi karakter unik yang dimiliki Vinales bisa saja jadi penghambat bagi dirinya sendiri.
"Aleix sudah menjadi simbol di sana dan tentang Maverick, tetapi sedikit yang perlu dikatakan. Bakat tidak dipertanyakan, tetapi ada keraguan lain tentang dia dan terutama karena karakter khususnya, selain fakta bahwa dia akan mengendarai motor yang secara teknis sangat berbeda dari empat motor berturut-turut yang selalu dia kendarai di kelas premier," ucap Pernat saat diwawancara oleh media setempat.
Pernat kini hanya bisa berharap Aprilia bisa memperlakukan Vinales dengan tepat. Dengan perlakuan tepat, Vinales bisa memiliki perasaan senang dan mengeluarkan kemampuan terbaiknya di setiap balapan. Faktor seperti itu akan sangat penting dalam kerjasama mereka.
Artikel Tag: Carlo Pernat, Maverick Vinales, motogp