Kanal

Carlo Ancelotti dan Massimiliano Allegri Masuk Bursa Pelatih AS Roma

Penulis: Rei Darius
14 Des 2024, 23:10 WIB

Carlo Ancelotti kabarnya masuk bursa pelatih AS Roma (Image: Real Madrid)

Berita Liga Italia: Dua pelatih top Italia, Carlo Ancelotti dan Massimiliano Allegri, dikabarkan masuk dalam bursa pelatih baru AS Roma, yang hanya ditangani Claudio Ranieri hingga akhir musim.

I Giallorossi menunjuk Claudio Ranieri sebagai pelatih keempat mereka pada tahun 2024 ini setelah memecat Ivan Juric, namun eks pelatih Leicester City tersebut hanya akan menjabat hingga sisa musim ini.

Direktur olahraga Florent Ghisolfi mengakui sebelum laga kontra Braga di Liga Europa pada Jumat (13/12) dini hari WIB lalu, bahwa mereka sudah mencari pelatih baru yang juga akan berdampak kepada strategi transfer di bulan Januari nanti.

Sebagaimana diwartakan oleh Corriere dello Sport, AS Roma punya target ambisius untuk pelatih berikutnya di musim depan, dengan Carlo Ancelotti dilaporkan masuk dalam daftar pelatih yang diinginkan oleh keluarga Friedkin, selagi Ghisolfi dan Ranieri sedang mempertimbangkan.

Mantan pelatih AC Milan itu sedang berada dalam situasi yang berbahaya di Real Madrid, yang bisa ditinggalnya di akhir musim.

Roma bisa menjadi pelabuhannya mengingat dia pernah menghabiskan karier di Stadio Olimpico sebagai pemain.

Selain Ancelotti, Massimiliano Allegri juga dikaitkan dengan klub ibu kota Italia tersebut, sebagaimana laporan dari Italia itu.

Sang pelatih berusia 57 tahun sudah menganggur sejak Mei lalu setelah dipecat oleh Juventus. Dia sempat dikaitkan dengan West Ham, namun juga menjadi target potensial bagi Roma.

Selain Don Carlo dan Allegri, Roma juga dikaitkan dengan mantan pemainnya, Vincenzo Montella, yang saat ini melatih timnas Turki.

Artikel Tag: Carlo Ancelotti, Massimiliano Allegri, AS Roma

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru