Cara Unik Stefano Pioli Bakar Semangat Skuad AC Milan
Berita Liga Italia: Pelatih AC Milan, Stefano Pioli berikan instruksi khusus sesaat sebelum pertandingan melawan Lecce. Ada banyak energi dan antusiasme setelah Liga Champions.
Sebelum laga melawan Lecce, terjadi momen unik dimana pelatih Stefano Pioli terlihat meminta pada pemainnya untuk berkumpul, sesaat sebelum ritual pelemparan koin oleh wasit dan para kapten tim.
Terkait hal ini, kepada DAZN, Pioli menyebut jika dirinya meminta para pemainnya untuk memulai permainan dengan intensitas tinggi. Sang pelatih ingin menggunakan energi yang didapat setelah lolos ke babak semifinal Liga Champions.
"Saya ingin memberitahu mereka bahwa penting untuk memulai pertandingan dengan intensitas tinggi. Ada begitu banyak pembicaraan tentang antusiasme dan energi setelah pertandingan Champions League.”
“Kami harus terus mempertahankannya. Tidak mudah ketika lawan bermain dengan garis pertahanan yang rendah, tapi kami menemukan cara untuk melewatinya.”
“Bahkan ketika lawan bertahan lebih dalam, Anda masih harus menemukan cara untuk tidak dapat diprediksi dan memvariasikan jalur-jalur operan."
"Kami bermain penuh kesabaran, namun tidak memiliki ketajaman yang sama seperti yang kami butuhkan di sepertiga akhir, di mana kami membuat terlalu banyak pilihan buruk. Kami mengendalikan pertandingan dan hampir tidak mengambil risiko."
Dalam pertandingan tersebut, AC Milan tampil mendominasi. Meski sempat kesulitan di awal babak pertama, namun rossoneri berhasil mencetak dua gol keunggulan lewat Rafael Leao, memanfaatkan umpan Sandro Tonali dan Brahim Diaz.
Artikel Tag: Stefano Pioli, AC Milan, Lecce