Kanal

Camila Giorgi Akan Segera Diadili Akibat Palsukan Hal Ini

Penulis: Dian Megane
04 Mar 2024, 23:57 WIB

Camila Giorgi [image: Alexander Scheuber]

Berita Tenis: Camila Giorgi sudah tidak terlihat berkompetisi di turnamen WTA selama beberapa waktu dan masih belum jelas apakah absen tersebut terkait dengan berita terakhir yang tersebar di Italia.

Akhir pekan lalu, terungkap bahwa Kantor Kejaksaan Vicenza secara resmi telah mendakwa 21 orang atas penggunaaan tiket vaksin virus corona palsu saat puncak pandemi beberapa tahun lalu.

Dua nama besar dari daftar tersebut yang terekspos ke media adalah penyanyi berusia 22 tahun, Francesca Calearo, yang dikenal dengan nama panggung Madame dan mantan petenis peringkat 26 dunia, Camila Giorgi.

Hal tersebut tidak mengejutkan karena bintang tenis Italia, Giorgi sebelumnya pernah diperiksa polisi pada bulan Desember 2022 karena diduga memiliki sertifikat vaksin COVID-19 palsu yang memungkinkannya bepergian sambil berkompetisi di turnamen WTA.

Beberapa hari setelah pengungkapan tersebut, diketahui bahwa anggota keluarga sang petenis juga mendapatkan sertifikat palsu tersebut. Dokter yang mencetak sertifikat tersebut bagi sang petenis dan keluarganya serta orang-orang terkemuka di Italia, keluar dan membocoran rahasia.

Pada bulan Januari musim 2023, saat konferensi pers di Australian Open, Giorgi dihadapkan dengan pertanyaan tentang bagaimana ia mendapatkan sertifikat COVID-19 dan apakah tuduhan tersebut benar.

Petenis berkebangsaan Italia dengan tegas membantah tuduhan tersebut dan mengakui bahwa ia telah mematuhi hukum dan mengikuti semua protokol, termasuk mendapatkan suntikan vaksin COVID-19 beberapa kali di bawah pengawasan dokter yang berbeda.

Namun, berita terbaru pekan ini menunjukkan bahwa petenis berusia 32 tahun mungkin tidak mematuhi hukum, seperti yang dilaporkan oleh beberapa media di Italia.

Menurut Eurosport Italia, wakil jaksa Gianni Pipeschi membagikan daftar 21 orang tersebut kepada hakim untuk sidang pendahuluan dan hakim akan menentukan apakah akan memulai persidangan.

Giorgi mengawali musim 2024 dengan turun di Brisbane dan kalah di babak kedua, tetapi ia terlempar dari peringkat 100 besar dalam beberapa pekan terakhir setelah menderita empat kekalahan secara beruntun pada bulan Jaruai. Ia belum melakoni satu turnamen pun sejak di Linz pada bulan Januari dengan menelan kekalahan tiga set dari petenis berkebangsaan Denmark, Clara Tauson.

Artikel Tag: Tenis, Camila Giorgi

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru