Kanal

Cameron Payne Resmi Berseragam Phoenix Suns

Penulis: Viggo Tristan
01 Jul 2020, 20:47 WIB

Cameron Payne sepakat gabung Phoenix Suns.

Berita Basket NBA : NBA telah membuka jendela transfer tambahan di masa pandemi kali ini. Momen ini lantas dimanfaatkan oleh sejumlah tim untuk merekrut pemain baru demi mempersolid skuat masing-masing.

Phoenix Suns turut menjadi tim yang merekrut pemain baru. Meskipun mereka tidak diundang untuk melanjutkan kompetisi di Orlando, tetapi Suns tetap bertekad untuk memperkuat komposisi pemain mereka. Dari sekian banyak pemain free agent yang tersedia, pilihan Suns jatuh kepada sosok Cameron Payne. Menurut pemberitaan dari Shams Charania selaku reporter ternama The Athletic, Payne diikat kontrak selama dua musim oleh Suns.

Payne sendiri merupakan pemain yang didraft oleh Oklahoma City Thunder pada tahun 2015 silam. Sempat diharapkan bisa menjadi aset muda berharga bagi Thunder, Payne justru gagal tampil bersinar. Ia gagal memoles kemampuannya karena kalah menit bermain dari Russell Westbrook. Manajemen Thunder lantas menukarnya menuju Chicago Bulls di tahun 2017.

Bukannya bangkit, Payne tetap kesulitan mencari ritme bermain terbaiknya. Ia hanya tiga musim membela Bulls dengan catatan menit bermain yang juga sangat minim. Payne kemudian dilepas oleh Bulls menjadi free agent. Kiprahnya di NBA sempat terancam berakhir lebih cepat usai tidak ada tim yang tertarik lagi menggunakan jasanya.

Ia sempat mencoba peruntungan di Cleveland Cavaliers dan Toronto Raptors, tetapi kembali menemukan kegagalan. Kali ini, Suns memberikan kesempatan tambahan kepada Payne untuk membuktikan diri di kompetisi NBA.

Artikel Tag: NBA, suns, Cameron Payne

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru