Kanal

Buzzer Beater Nikola Jokic Menangkan Nuggets Atas Mavericks

Penulis: Viggo Tristan
15 Mar 2019, 20:26 WIB

Nikola Jokic mampu menjadi pahlawan kemenangan bagi tim Denver Nuggets.

Berita Basket NBA : Denver Nuggets menjamu perlawanan tim yang sama-sama berasal dari konferensi barat di NBA yaitu Dallas Mavericks. Sempat tertinggal cukup jauh, Nuggets akhirnya mampu memenangkan pertandingan berkat tembakan buzzer beater dari Nikola Jokic.

Nuggets yang bertindak sebagai tuan rumah menjalani pertandingan kali ini dengan tempo yang lambat. Tim asuhan Mike Malone tersebut bahkan sempat ketinggalan dengan margin mencapai 12 poin. Nuggets lantas berusaha keras untuk mengejar ketertinggalan mereka di kuarter empat. Saat laga tersisa beberapa detik saja, Jokic mampu menjadi pahlawan usai tembakan krusialnya mampu menembus jaring ring dari tim Mavericks. Nuggets pun menang dengan skor tipis 100-99.

Tidak hanya mencetak poin kemenangan, Jokic juga tampil apik secara keseluruhan pertandingan. Pemain berkebangsaan Serbia ini mampu mencetak double-double impresif dengan catatan 11 poin dan 14 rebound. Selain Jokic, pemain Nuggets yang tampil tak kalah brilian adalah Paul Millsap. Millsap mampu menjadi pencetak angka terbanyak usai mendulang 33 poin dan 8 rebound.

Berpindah ke tim Mavericks, Luka Doncic dan Jalen Brunson menjadi dua pemain yang perannya paling terlihat dalam tim. Doncic hampir saja mencetak triple-double dengan catatan 24 poin, 11 rebound, dan 9 assist. Ia hanya butuh 1 assist lagi untuk melengkapi catatannya itu. Sementara itu, Brunson yang juga tampil apik dalam beberapa pertandingan terakhir sukses meneruskan tren positifnya dengan mendulang 20 poin.

Artikel Tag: NBA, mavericks, Nuggets, Nikola Jokic, Luka Doncic, Jalen Brunson, Paul Millsap

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru