Kanal

Burnley Resmi Datangkan Connor Roberts dari Swansea

Penulis: Depe Ptr
31 Agu 2021, 21:38 WIB

Connor Roberts / via Gettyimages

Berita Liga Inggris: Burnley resmi menyelesaikan perekrutan Connor Roberts dari klub Championship, Swansea City dengan memberinya kontrak empat tahun.

Bek kanan berusia 25 tahun itu pindah dengan biaya sekitar 2,5 juta poundsterling dan menjadi rekrutan musim panas kelima Burnley setelah kedatangan Nathan Collins, Wayne Hennessey, Aaron Lennon dan Maxwel Cornet.

Roberts, yang telah memenangkan 30 caps untuk Wales, memperkuat opsi pertahanan Sean Dyche dan akan mengenakan nomor punggung 14 di Turf Moor.

Berbicara kepada situs resmi klub, ketua Burnley, Alan Pace mengatakan: "Atas nama semua orang di klub, kami senang menyambut Connor ke Turf Moor.

“Senang bisa menambahkan pemain lain dengan pengalaman internasional yang kuat ke dalam skuat kami dan memberikan kesempatan bagi Connor untuk bermain sepak bola Liga Premier lagi setelah memberi pelayanan yang luar biasa kepada Swansea dan tampil mengesankan di panggung internasional bersama Wales.

"Kami tidak sabar untuk melihatnya beraksi segera."

Setelah datang melalui sistem akademi Swansea, Roberts melanjutkan perkembangannya untuk membuat 152 penampilan di semua kompetisi untuk klub.

Dia membuat langkah besar dalam kariernya sampai sekarang dengan berada di kompetisi papan atas sepak bola Inggris, dia juga pernah membawa The Swans ke final play-off di bawah Steve Cooper musim lalu.

Debut Roberts bisa datang melawan Everton pada Monday Night Football yang dijadwalkan berlangsung pada 13 September, setelah pertandingan internasional berakhir.

Artikel Tag: Connor Roberts, Burnley, Swansea

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru