Kanal

Brighton and Hove Albion Resmi Gaet Mats Wieffer dari Feyenoord

Penulis: Depe Ptr
07 Jul 2024, 07:33 WIB

Mats Wieffer via brightonandhovealbion.com

Berita Transfer: Brighton and Hove Albion mengumumkan perekrutan pemain tim nasional Belanda, Mats Wieffer, dari Feyenoord dengan kontrak hingga 2029.

Gelandang bertahan berusia 24 tahun ini, bergabung dengan Brighton setelah tampil impresif bersama Feyenoord.

Wieffer memulai karier profesionalnya di FC Twente pada tahun 2018. Ia kemudian membuat lebih dari 70 penampilan dalam dua musim bersama The Excelsior sebelum bergabung dengan Feyenoord pada tahun 2022.

Selama dua musim bersama Feyenoord, Wieffer mencatatkan sembilan gol dan 11 assist dalam 79 pertandingan.

Pada Maret 2023, Wieffer melakoni debut internasionalnya bersama tim nasional Belanda dalam laga kualifikasi Euro 2024 melawan Gibraltar. Ia mencetak gol internasional pertamanya pada November lalu saat Belanda menang 6-0 atas Gibraltar dalam pertandingan tandang.

Berbicara mengenai kepindahannya ke Brighton and Hove Albion, Mats Wieffer mengatakan: "Brighton telah mengikuti saya sejak lama dan cara klub bermain serta fakta bahwa klub ini merupakan tempat yang nyaman untuk ditinggali adalah alasan saya memilih Brighton. Dan saya sudah mengenal beberapa pemainnya.”

Direktur teknis Brighton, David Weir juga menyambut baik kedatangan Wieffer: "Kami sangat senang menyambut Mats ke klub, seorang pemain yang kualitasnya telah kami kagumi sejak lama. Dia memiliki banyak pengalaman di Liga Champions dan Eredivisie dan telah berkembang menjadi salah satu gelandang bertahan terbaik di Eropa.

"Kami jelas sudah memiliki pemain Belanda di sini, yakni Bart Verbruggen, Jan Paul van Hecke, dan Joel Veltman. Saya yakin mereka akan membantu Mats beradaptasi di klub. Kami berharap dapat membantu karier Mats berkembang bersama Brighton."

Artikel Tag: Brighton and Hove Albion, Mats Wieffer, Feyenoord

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru