Brendan Rodgers Penuh Percaya Diri Jelang Laga Dortmund vs Celtic
Berita Liga Champions: Pelatih Celtic Brendan Rodgers penuh percaya diri jelang laga Liga Champions melawan Borussia Dortmund pada Selasa (1/10).
Celtic akan bertandang ke Signal Iduna Park, kandang Borussia Dortmund, pada Selasa dengan berbekal awal musim yang sempurna di liga Skotlandia. The Celts memimpin klasemen liga setelah memenangkan semua enam laga yang telah dimainkan sejauh ini. Mereka telah mencetak total 20 gol dan belum kebobolan satu gol pun.
Hal ini yang tampaknya membuat Brendan Rodgers penuh percaya diri menjelang laga matcday kedua Liga Champions melawan Dortmund.
Mengenai prospek untuk meraih hasil di Jerman, Rodgers mengatakan: “Mengapa tidak? Kami ke sana dengan atribut-atribut yang bagus dalam tim, fisik dan kekuatan berlari yang kami miliki.
“Anda tahu bahwa Anda akan berada dalam momen-momen penuh tekanan saat tandang, namun Anda bisa melihat mentalitas dalam cara kami bertahan dan betapa kompak dan rapatnya kami.
“Jadi pada saat-saat ketika Anda harus melakukan itu, maka Anda tahu ketika Anda keluar dari itu, Anda memiliki kecepatan di lini depan yang bisa sangat menyakitkan.
“Namun kami tidak berilusi, ini akan menjadi kesempatan yang brilian bagi kami untuk menguji diri kami sendiri melawan sebuah tim papan atas dan para pemain top. Saya sudah tidak sabar.”
Sementara itu, Dortmund akan berlaga dengan berbekal kemenangan 4-2 atas Bochum di Bundesliga Jumat lalu.
“Saya menonton pertandingan pada Jumat malam dan itu menunjukkan mentalitas mereka, mereka tertinggal 2-0 dan mereka bangkit untuk menang 4-2,” kata Rodgers.
“Jangan salah, mereka adalah tim yang berada di level yang sangat, sangat tinggi dengan para pemain top, tetapi saya sangat menantikan untuk melihat bagaimana kami bisa melawan mereka.
“Saya pikir kami dapat menciptakan peluang, saya pikir kami dapat mencetak gol, dan itu akan menjadi tujuan kami menjelang pertandingan nanti.”
Artikel Tag: Borussia Dortmund, Celtic, Brendan Rodgers