Bojan Pertimbangkan Ubah Komposisi Starter Melawan Dewa
Berita Liga 1 Indonesia: Komposisi starter Persib kemungkinan mengalami rotasi di laga kontra Dewa United. Bojan Hodak masih memantau ketersediaan pasukannya tampil di pekan kedua Liga 1 2024/2025.
Pria asal Kroasia ini merupakan pelatih yang cukup memegang prinsip tidak mengubah tim yang menang di laga sebelumnya. Biasanya Bojan memasang komposisi starter yang sama untuk laga berikutnya.
Persib sendiri di laga pekan pertama menang melawan PSBS Biak dengan skor 4-1. Namun situasi di timnya saat ini kemungkinan memaksa sang pelatih mengubah susunan pemain intinya.
"Kita akan lihat, tim yang menang di laga sebelumya, ketika menang di satu pertandingan maka seharusnya tidak perlu banyak melakukan perubahan," ujar pria berusia 53 tahun ini saat diwawancara usai latihan, Kamis (15/8).
Salah satu pemain inti yang statusnya masih tanda tanya apakah bisa dipasang atau tidak adalah Marc Klok. Jika sang kapten kesebelasan harus diparkir, maka Bojan harus menggantinya dengan pemain lain.
"Mungkin kami akan memaksakan, kita lihat kondisi Marc (Klok) apakah dia bermain atau tidak, mungkin kami terpaksa melakukan satu dua perubahan. Masih akan kita lihat nanti," kata dia.
Bojan Hodak tidak mau memaksakan para pemain yang cedera untuk tampil. Selain Marc Klok, Beckham Putra Nugraha juga bermasalah dengan kondisinya dan kini sedang ditangani oleh tim medis.
Klok mengalami masalah di otot betisnya, sedangkan Beckham menderita cedera lutut. Cedera kedua pemain ini sebenarnya didapat di Piala Presiden 2024 lalu dan kini masih dalam proses pemulihan.
"Masih fifty-fifty untuk bermain. Ini bukan cedera yang serius tapi kami tidak mau mengambil risiko. Situasinya karena ini masih di awal musim dan dua pemain ini mulai cedera di Piala Presiden. Karena itu, mereka tidak fit dan masih akan kita pantau," ujar dia.
Jika kondisinya belum memungkinkan untuk bermain, Klok dan Beckham akan diistirahatkan dulu dan absen membela Persib melawan Dewa United. Ini dilakukan untuk menekan risiko mereka mengalami cedera yang lebih parah.
"Mungkin mereka akan melewatkan satu pertandingan, tetapi kami tidak mau mengambil risiko mereka akan menderita cedera panjang. Untuk hal ini, kami akan segera putuskan," ujar mantan pelatih Kuala Lumpur City ini memungkasi.
Laga Persib melawan Dewa United dijadwalkan mentas pada Senin (19/8) mendatang. Maung Bandung berstatus sebagai tamu dan pertandingan akan dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Artikel Tag: Persib, bojan hodak, dewa united