Kanal

Bobol Gawang Liverpool, Nicolas Jackson Dipuji Eks Penyerang Chelsea

Penulis: Depe Ptr
21 Okt 2024, 19:04 WIB

Nicolas Jackson via gettyimages

Berita Liga Inggris: Mantan penyerang Chelsea dan Liverpool, Daniel Sturridge berbagi pandangannya mengenai pertandingan yang melibatkan dua mantan timnya di Sky Sports.

Dalam pertandingan yang penuh dengan intensitas, Sturridge menyatakan kekagumannya pada kualitas permainan kedua tim.

"Hal-hal yang terjadi dari awal sampai akhir. Chelsea bermain bagus di babak pertama. Sepanjang pertandingan, Liverpool menunjukkan kualitas mereka. Pertandingan yang luar biasa untuk ditonton," ujarnya.

Sturridge juga membahas peran penting Nicolas Jackson. Dia memuji Jackson sebagai pemain yang cerdas, sang striker memainkan perannya dengan sangat baik.

"Nicolas Jackson sangat penting bagi sistem ini. Dia jago masuk ke posisi false nine. Itu penyelesaian yang fantastis, tenang di depan gawang," kata Sturridge.

"Saya tidak berpikir dia luar biasa di depan gawang, tetapi saya pikir dia punya apa yang dibutuhkan untuk mencapai itu. Ketika Anda bermain di bawah sorotan di klub papan atas mana pun, Anda dinilai berdasarkan pemain seperti Drogba, Anelka, dan Crespo, bayangkan dia dibandingkan dengan para penyerang kelas dunia itu. Saya pikir kami terlalu kritis."

Di sisi lain, Sturridge juga membahas perbedaan yang dibawa Arne Slot ke Liverpool. Meski Slot mungkin tidak seketat pendahulunya, Jurgen Klopp, Sturridge melihat bagaimana para pemain menerima manajer baru tersebut dengan baik.

"Ini menyegarkan. Saya tidak akan mengatakan Arne Slot tidak menuntut, tetapi semua orang tahu betapa menuntutnya Jurgen Klopp," ungkapnya. "Para pemain menerima manajer tersebut. Kepribadian Slot sangat cocok. Apa pun yang dilakukan Slot di balik layar, semuanya berhasil."

Artikel Tag: Liverpool, Nicolas Jackson, Chelsea

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru