Billy Donovan Puji Performa Lonzo Ball Saat Comeback
Berita Basket NBA : Pelatih kepala Chicago Bulls yaitu Billy Donovan memberi pujian besar kepada Lonzo Ball yang akhirnya comeback di laga pramusim versus Minnesota Timberwolves. Pada laga itu, Lonzo tampil efisien dengan menorehkan 10 poin hanya dalam 15 menit.
Setelah absen selama lebih dari 2,5 tahun karena menderita cedera lutut, Lonzo Ball akhirnya dinyatakan pulih dan bisa kembali bermain di lapangan. Ia comeback di laga pramusim melawan Timberwolves dan diberi jatah bermain selama 15 menit oleh Billy Donovan. Hanya dalam waktu singkat, Lonzo melesakkan 4 tembakan dari total 5 percobaannya sepanjang pertandingan. Ia pun mengemas 10 poin yang pada akhirnya turut membantu Bulls meraih kemenangan dengan skor akhir 125-123.
Menanggapi performa apik Lonzo di waktu singkat tersebut, Donovan memberi pujian besar. Menurutnya tidak mudah bagi Lonzo yang sudah absen lama dan langsung menemukan performa yang solid di laga perdana comebacknya.
"Saya pikir dia berbicara tentang upaya untuk, Anda tahu, mendapatkan kembali ritme dan waktunya. Namun seperti yang saya katakan, ada banyak hal yang dia lakukan dalam permainan yang sebenarnya tidak memerlukan apa pun, Anda tahu, dengan lutut atau tubuhnya, dia menggunakan otaknya begitu banyak," ucap Donovan saat diwawancara oleh media setempat.
Lonzo sendiri mengaku cukup lega karena bisa kembali bermain setelah menonton timnya sekian lama. Ia berharap bisa sehat sepanjang musim dan tidak cedera lagi.
Artikel Tag: Billy Donovan, lonzo ball