Bertemu Di Miami, Daniil Medvedev Kandas Di Tangan Jaume Munar

Penulis: Dian Megane
22 Mar 2025, 19:05 WIB
Daniil Medvedev Tertunduk Lesu, Jaume Munar Melenggang Di Miami

Daniil Medvedev [image: AFP]

Berita Tenis: Mantan petenis peringkat 1 dunia, Daniil Medvedev mencatatkan 15-3 di turnamen Masters 1000, Miami Open pada periode 2021 sampai 2024.

Namun, juara Miami Open dua musim lalu tidak akan bisa menambah daftar kemenangan tersebut setelah ia secara mengejutkan kalah cukup telak dari petenis berkebangsaan Spanyol, Jaume Munar dengan 6-2, 6-3 di babak kedua yang berlangsung selama 1 jam 18 menit.

Munar telah bermain dengan baik di turnamen hard-court musim ini, tetapi kemenangan di Miami pekan ini akan mengejutkan jika petenis unggulan ketujuh tidak menjelaskan kondisi fisiknya. Ia merasa tidak enam badan sejak Indian Wells Open, berusaha melakukan semua hal agar bisa pulih, dan bermain dengan baik di Miami tetapi gagal untuk menambah panjang daftar kemenangannya di Miami.

Medvedev kesulitan dengan servisnya dan dalam mengembalikan bola. Ia menunjukkan kemarahan yang biasa ia tunjukkan terhadap bola dan kini ia menelan kekalahan keempat di turnamen hard-court musim ini melawan petenis yang peringkatnya di luar peringkat 50 besar. Ia akan berharap bisa pulih untuk turnamen yang akan datang, yang seharusnya adalah turnamen Masters 1000 di Monte Carlo.

Namun, performa petenis berkebangsaan Spanyol juga tidak bisa diremehkan. Ia mengungguli Medvedev di balik servisnya setelah ia memenangkan 78 persen poin dari servis pertamanya dan 67 persen poin dari servis keduanya, sedangkan petenis unggulan ketujuh memenangkan 63 persen poin dari servis pertamanya dan 53 persen poin dari servis keduanya.

Selain itu, Munar berhasil mengamanan kedua peluang break point yang ia hadapi dan ia memberi tekanan secara konsisten setelah ia menciptakan 11 peluang break point dengan memanfaatkan tiga di antaranya.

Melaju ke babak ketiga Miami Open, Munar akan menantang petenis veteran Perancis, Gael Monfils yang mengalahkan petenis unggulan ke-26, Jiri Lehecka dengan 6-1, 3-6, 7-6.

Di bagian undian pertandingan yang sama, petenis unggulan kesembilan, Stefanos Tsitsipas bernasib lebih mujur dan terhindar dari kekalahan usai memetik kemenangan 4-6, 7-5, 6-3 atas petenis berkebangsaan Taiwan, Tseng Chun Hsin.

Di babak ketiga Miami Open, petenis berkebangsaan Yunani, Tsitsipas akan bertemu petenis unggulan ke-24 sekaligus petenis tuan rumah, Sebastian Korda yang tampil memukau ketika membantai rekan senegaranya, Eliot Spizzirri dengan 6-4, 6-2.

Petenis tuan rumah lain, Tommy Paul juga lolos ke babak ketiga berkat kemenangan 5-7, 7-5, 6-4 atas petenis berkebangsaan Kazakhsta, Alexander Bublik.

Demi satu tempat di babak keempat, petenis unggulan ke-12, Paul akan menghadapi petenis unggulan ke-23, Francisco Cerundolo yang membantai petenis berkebangsaan Perancis, Alexandre Muller dengan 6-1, 6-2.

Artikel Tag: Tenis, miami open, Daniil Medvedev, Jaume Munar

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru