Bersaing Dengan Inter, Napoli Pimpin Perburuan Tanda Tangan Lorenzo Lucca

Penulis: Uphit Kratos
24 Mar 2025, 18:15 WIB
Lorenzo Lucca

Lorenzo Lucca

Berita Liga Italia: Beberapa klub Serie A tertarik mendatangkan striker Udinese, Lorenzo Lucca di musim panas. Napoli dianggap jauh lebih unggul ketimbang Inter Milan.

Inter Milan dan Napoli merupakan dua klub Serie A yang paling berminat terhadap Lorenza Lucca. Selain itu, AC Milan juga telah menjajaki kemungkinan untuk merekrutnya selama bursa transfer musim panas, setelah gagal di bulan Januari.

Namun Milan berhasil mengamankan kesepakatan dengan Feyenoord untuk Santiago Gimenez, sehingga minat rossoneri menurun. Lorenzo Lucca dianggap bernilai sekitar 30 juta Euro, dan sangat terbuka untuk berkompetisi di Eropa untuk musim 2025-26.

Menurut laporan dari Corriere dello Sport, Presiden Aurelio De Laurentiis adalah salah satu alasan utama mengapa Napoli memiliki keunggulan atas Inter dalam pengejaran tanda tangan Lucca.

Laurentiis memiliki hubungan kuat dengan pemilik Udinese, Giampaolo Pozzo, dan keduanya telah memiliki rekam jejak dalam hal transfer antar kedua klub, termasuk Piotr Zielinski, Alex Meret, dan Fabio Quagliarella.

Ada pula yang menduga bahwa Lucca akan mendapat lebih banyak kesempatan bermain bersama Napoli ketimbang bersama Inter, mengingat Nerazzurri sudah memiliki Marcus Thuram dan Lautaro Martinez.

Jika gagal mendatangkan Luca, menurut laporan dari Corriere dello Sport, Napoli dilaporka sudah memiliki opsi alternatif. Mereka juga dilaporkan sedang mengincar striker Parma berusia 21 tahun, Ange-Yoan Bonny.

Bonny lebih muda daripada Lucca. Maka dari itu dia memiliki lebih banyak ruang untuk berkembang, dan diperkirakan bisa datang dengan harga yang sedikit lebih murah daripada Lucca yang sudah dianggap lebih matang.

Artikel Tag: Lorenzo Lucca

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru