Kanal

Berita TSC 2016: Barito Putera Bakal Curi Poin di Surajaya

Penulis: Hendy
27 Jun 2016, 11:48 WIB

Mundari Karya, Pelatih Barito Putera

Ligaolahraga - Berita Torabika Soccer Championship 2016: Tak berbeda dengan Persela Lamongan yang akan menghadapi pertandingan dengan percaya diri, Barito Putera pun memasang target poin penuh. Kegagalan dalam meraih kemenangan pada dua laga terakhir membuat laskar Barito ingin mencuri poin di Stadion Surajaya, Senin (27/6) malam. Mereka mengaku cukup percaya diri karena Surajaya selalu memberikan pengalaman yang baik setiap kali Barito datang.

Sebut saja dalam dua pertemuan terakhir kedua kesebelasan di stadion yang sama, Barito Putera selalu meraih poin penuh. Bahkan Barito pernah mengalahkan Persela di Lamongan dengan dua gol tanpa balas pada pertandingan yang berlangsung bulan April 2015 yang lalu.

“Sebenarnya kami sangat berharap dapat membarikan permainan yang bagus dalam pertandingan besok dan mampu mencuri poin penuh atas Persela. Ini bukan tanpa alasan, karena selama ini kami memiliki sejarah yang sempurna ketika bertandang ke Lamongan,” jelas Mundari Karya, pelatih Barito Putera ketika dikonfirmasi.

Yang dipermasalahkan, adalah Rizky Ripora dan kawan-kawannya tidak memiliki catatan bagus di laga away selama kompetisi Indonesian Soccer Championship (ISC) 2016 ini. Hal tersebut dibuktikan, dari tiga pertandingan di kandang lawan, Barito bahkan menelan dua kekalahan dan sekali bermain imbang ketika melawan Mitra Kukar.

Dan bukan hanya itu saja. Persela dikabarkan sudah mulai bangkit dari keterpurukannya. Anak asuh Sutan Harhara akhirnya mendapatkan kemenangan perdananya ketika menghadapi Perseru Serui. Choirul Huda dan kawan-kawannya meraih kemenangan dengan skor telak, 2-0 di pertandingan tersebut.

“Memang perubahan di kubu Persela terlihat cukup signifikan. Saat ini Persela memiliki kepercayaan diri yang tinggi karena mereka memenangkan pertandingan melawan Serui. Itu yang akan menjadi motivasi mereka. Dan tentu saja kami harus menngantisipasi hal itu,” tambah Mundari.

Pada pertandingan nanti, Baritu Putera tidak akan diperkuat Hansamu Yama Pranata karena hukuman akumulasi kartu kuning. Sementara Dedy Hartono tidak ikut dibawa ke Lamongan karena belum pulih dari cedera. Beruntung M Al Hadji yang telah pulih dari cedera akan ikut bermain.

Artikel Tag: Barito Putera, ISC 2016, Mundari Karya

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru