Berita Transfer: Wayne Rooney Dikabarkan Sudah Datang ke Tempat Latihan Everton
Ligaolahraga - Berita Transfer: Seiring dengan dipastikannya transfer Romelu Lukaku dari Everton ke United, kapten the Red Devils, Wayne Rooney juga semakin dekat dengan pintu keluar Old Trafford untuk kembali bergabung bersama The Toffes yang baru ditinggal pergi Lukaku.
Sama seperti Lukaku, Rooney disebut-sebut tinggal menunggu tes medis. Bahkan sang pemain sudah terlihat hadir di tempat latihan Everton untuk melanjutkannya dengan sesi tes kesehatan.
Pencetak gol terbanyak United sepanjang masa tersebut memang mempersiapkan diri untuk bergabung kembali dengan klub masa kecilnya Everton yang telah memberikannya kesempatan pertama sebagai pesepakbola profesional, sebelum akhirnya hijrah ke United dan mengawali karir gemilangnya selama 13 tahun.
Menjabat sebagi kapten di klub dan negaranya, pemain 31 tahun itu gagal mendapatkan tempat utama di bawah asuhan Jose Mourinho sepanjang musim lalu. Hal tersebut kemudian membuatnya harus kehilangan tempat di Timnas Inggris dan dia tidak dipanggil oleh Gareth Southgates.
Wayne Rooney sendiri pertama kali datang ke Old Trafford pada tahun 2004 dengan biaya transfer Rp 466 juta. Bersama the Red Devils, ia sukses memenangkan lima gelar juara Liga Inggris, empat gelar Capital One, dan satu FA Cup. Dia juga sukses memenangkan gelar Liga Champions pada musim 2007-08 dan juga Piala Dunia antar klub.
Dengan perolehan semua gelar itu, Rooney tercatat sebagai top skor sepanjang masa United dengan torehan 253 gol di semua ajang.
Namun demikian, musim lalu sepertinya adalah musim terakhir sang legenda di Old Trafford. Dan apabila pembicaraan dengan Everton berjalan lancar Rooney akan jadi rekrutan keenam the Toffes musim panas ini, sebelumnya mereka telah mendatangkan Michael Keane, Jordan Pickford, Davy Klassen, Sandro Ramirez dan Henry Onyekuru.
Artikel Tag: Berita Transfer, Manchester United, Romelu Lukaku, Everton, Wayne Rooney