Berita Transfer: Kiper Dengan Penyelamatan Penalti Terbanyak di La Liga Ini Tunggu Tawaran Barcelona
Ligaolahraga – Berita Transfer: Kiper Valencia yang merupakan kiper terbaik urusan menggagalkan penalti di La Liga, Diego Alves kabarnya berniat untuk hengkang dari Stadion Mestalla di bursa transfer musim panas kali ini. Ia juga mengaku masih menunggu tawaran dari klub raksasa asal Catalan, Barcelona.
Salah satu media ternama Eropa mengklaim bahwa Barcelona tertarik untuk mendatangkan Diego Alves pada bursa transfer musim panas kali ini. Hal itu mereka lakukan sebagai langkah antisipasi jika Claudio Bravo dan Marc-Andre Ter Stegen hengkang.
Karena seperti diketahui, kedua kiper tersebut sama-sama mengancam akan hengkang jika tak kunjung mendapat jaminan tempat di tim inti Barcelona. Karena musim lalu Luis Enrique selaku pelatih Barcelona hanya memainkan Bravo di Liga Spanyol, sedangkan Ter Stegen ditunjuk sebagai kiper utama saat Barcelona bermain di Liga Champions atau Copa del Rey.
Media tersebut juga meyakini jika Claudio Bravo lebih berpeluang besar untuk meninggalkan Camp Nou mengingat saat ini usianya sudah menginjak angka 33 tahun. Sedangkan Ter Stegen baru berusia 24 tahun.
Saat dikonfirmasi, Diego Alves mengakui jika Barcelona tertarik untuk mendatangkannya sejak satu bulan yang lalu. Namun sampai saat ini Barcelona tak kunjung melayangkan tawaran resmi kepada Valencia untuk memboyongnya ke Camp Nou. Padahal Alves telah melepaskan kesempatannya untuk tampil di ajang Olimpiade bersama Timnas Brasil demi menentukan klub pelabuhan berikutnya dimusim panas kali ini.
Padahal Valencia juga berencana melepas sang pemain pada bursa transfer musim panas. Karena mereka butuh dana segar untuk menyeimbangkan keuangan tim pasca merektur Martin Montoya dari Barcelona.
Selain itu, Los Che juga dikabarkan tak sanggup membayar gaji Alves yang dinilai cukup besar sebagai seorang penjaga gawang. Diego Alves merupakan pemecah rekor penyelamatan penalti terbanyak di La Liga. Total 16 penalti berhasil dia gagalkan di ajang La Liga Spanyol.
Artikel Tag: Berita Transfer, Barcelona, diego alves, Valencia