Berita Transfer: Deulofeu Akui Bahagia Bisa Kembali ke Barcelona
Ligaolahraga - Berita Transfer: Winger timnas Spanyol, Gerard Deulofeu, mengungkapkan keinginannya untuk perjuangkan tempat dalam jangka panjang di tim utama Barcelona setelah kepastian perekrutannya kembali dari Everton pada hari Jumat (30/6) lalu.
Sang winger adalah produk asli akademi terkenal milik Barcelona, La Masia, namun gagal bertahan lama di tim senior lantaran harus menghabiskan masa pinjaman ke Sevilla dan Everton, sebelum dipermanenkan oleh The Toffees namun kembali melalui masa pinjaman ke AC Milan di paruh kedua musim lalu yang membuat performanya bangkit.
Deulofeu mencetak empat gol dalam 18 pertandingan untuk Il Rossoneri, yang nampaknya cukup bagus bagi Julen Lopetegui untuk memanggilnya kembali ke timnas Spanyol dan kembali ke Barca yang memutuskan untuk mengaktifkan hak mereka untuk membeli kembali (buyback) pada hari Jumat (30/6) lalu.
Meski tak ada jaminan ia akan mendapatkan kesempatan tampil reguler di skuat Blaugrana sebab lini depan mereka sudah dihuni oleh Trio MSN (Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar), namun Deulofeu menegaskan hasratnya untuk tetap memperjuangkan tempatnya di tim besutan Ernesto Valverde pada musim depan dan nyatakan kebahagiaannya bisa kembali ke Catalan.
"Saya sangat bahagia bisa kembali ke Barcelona," ujar Deulofeu kepada para reporter setelah menjabat sebagai kapten timnas Spanyol di final Piala Eropa U-21 ketika mereka kalah dari Jerman dengan skor tipis 1-0.
"Itu adalah rumah saya dan adalah hal yang memalukan jika saya tidak bisa kembali dengan segera. Itu sudah diputuskan. Pastinya saya akan bermain di Barca tahun ini. Saya ambisius dan ingin bermain bersama para pemain terbaik."
"Saya sangat bahagia bisa mendapatkan kesempatan ini yang tidak pernah saya dapatkan, untuk bermain di tim utama Barca."
Artikel Tag: Gerard Deulofeu, Barcelona, Everton